Liputan6.com, Jakarta - Resmi dijual dengan harga mulai dari Rp133 juta hingga Rp169.9 juta on the Jakarta, Renault Triber sudah bisa dipesan konsumen dengan uang tanda jadi sebesar Rp3 juta.
Hadir dengan enam pilihan varian, mobil yang dikirim langsung dari India ini bisa dibeli dengan sistem kredit. Berikut ulasannya cicilan dan uang muka apabila konsumen ingin membeli Renault Triber.
Advertisement
Baca Juga
Khusus varian terendah, konsumen hanya perlu membayar uang muka Rp17,844 juta. Untuk cicilannya, mobil ini memiliki pilihan waktu 60 hingga 12 bulan dengan tagihan Rp3,367 juta hingga Rp11,330 juta.
Tipe berikutnya yang dibanderol Rp149 juta, uang muka yang harus dibayar untuk Triber RXL MT yakni Rp19,444 juta. Pilihan tagihan yang bisa diambil mulai dari Rp3.745 juta hingga Rp12.692 juta dengan tenor 60 hingga 12 bulan.
Untuk Triber RXT MT, harga yang ditawarkan Rp157 juta. Uang mukanya sebesar Rp20.244 juta dengan cicilan mulai dari Rp3.923 juta selama 60 bulan hingga Rp13.378 juta selama 12 bulan.
Harga yang ditawarkan untuk Triber RXZ MT dan RXT AT yakni Rp164 juta. Apabila konsumen berminat, uang muka yang harus dibayarkan yakni Rp20,944 juta.
Khusus cicilan, tagihan yang harus dibayarkan mulai dari Rp4,096 juta selama 60 bulan, hingga Rp13,971 juta selama 12 bulan.
Menjadi varian teratas, Triber RXZ ATÂ dipatok Rp169,9 juta. Uang muka yang harus dibayar untuk model ini yakni Rp21,534 juta.
Untuk cicilan, konsumen bisa memilih 60 bulan dengan tagihan Rp4,242 juta hingga Rp14,472 juta selama 12 bulan.
Spesifikasi
Dibangun menggunakan platform CMF-A+ atau turunan dari platform CMF-A yang digunakan untuk membangun Kwid, mobil pabrikan otomotif asal Prancis ini memiliki panjang 3.990 milimeter (mm), lebar 1.739 mm dan tinggi 1.637 mm. Jarak sumbu rodanya 2.636 mm dan ground clearance mencapai 182 mm.
Dari sisi dapur pacu, Renaut Triber dibekali mesin bensin tiga silinder berkapasitas 1.0 liter. Mesin berteknologi VVT ini mampu menghasilkan tenaga hingga 72 Tk dan torsi maksimal 96 Nm.
Tak hanya itu, Triber juga sudah dilengkapi twin AC, monitor layar sentuh 8 inci yang terintegrasi dengan Apple CarPlay dan Android Auto, push start button, keyless entry, dan empat kantong udara.
Melihat dari sisi mesin, Renault Triber seharusnya bersanding melawan Toyota Calya dan Daihatsu Sigra yang merupakan mobil di segmen LCGC. Harga yang ditawarkan juga tak berbeda jauh dengan kedua mobil pabrikan Jepang tersebut.
Advertisement