Jemur Mobil di Bawah Sinar Matahari Disebut Bisa Bunuh Virus Corona, Benarkah?

Radiasi sinar matahari yang menyelinap melewati kaca mobil bisa membunuh virus Corona

oleh Arief Aszhari diperbarui 20 Mei 2020, 19:06 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2020, 19:06 WIB
FOTO: Bisnis Parkir Terimbas Pandemi COVID-19
Sebuah mobil terparkir di lahan parkir sebuah gedung, Jakarta, Kamis (1/5/2020). Indonesia Parking Association (IPA) menyatakan terjadi penurunan bisnis parkir sebesar 75-90 persen seiring penerapan PSBB untuk mencegah penyebaran COVID-19 di Jabodetabek. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Efek rumah kaca ternyata mampu membunuh virus Corona Covid-19. Hal tersebut, berdasarkan penelitian dari Universitas Georgia, bahwa sinar matahari efektif membunuh penyakit yang terdeteksi di Wuhan, Cina.

Melansir Motor1, secara detail radiasi sinar matahari yang menyelinap melewati kaca mobil bisa membunuh virus Corona. Bahkan, sinar matahari bisa membunuh virus sekalipun udara di luar dingin.

Penelitian tersebut menjelaskan, sinar matahari bisa membuat suhu luar 70 derajat fahrenheit (21 derajat celcius) yang relatif dingin bisa melonjak hingga 113 derajat fahrenheit (45 derajat celcius) dalam waktu satu jam. Panas tersebut bisa membunuh berbagai organisme multisel.

Hasil penelitian tersebut, menegaskan jika yang timbul secara dramatis bisa mendisinfeksi virus Corona.

Sementara itu, di suhu 72 derajat fahrenheit (22 derajat celcius) virus dapat hidup di kertas selama satu hari dan plastik dan stainless steel dapat bertahan selama tiga hari.

Dapat dipastikan, 99,99 persen virus itu akan mati di suhu yang meningkat hingga 130 derajat fahrenheit (54 derajat celcius) dalam waktu 20 menit. Sedangkan suhu 150 derajat fahrenheit (65 derajat celcius) virus bahkan bisa mati dalam hitungan 5 menit.

"Pengujian yang lebih banyak perlu dilakukan, tetapi kami tahu bahwa semakin hangat Anda membuatnya, semakin sedikit waktu yang dibutuhkan virus untuk mati," kata Travis Glenn, Profesor Ilmu Kesehatan Lingkungan Universitas Georgia.

Selama PSBB, Lakukan 4 Tips Ini agar Kaca Mobil Selalu Jernih

Mobil memang lebih banyak diam di garasi selama aturan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) berlaku. Anda bisa memanfaatkan waktu ini untuk lebih memperhatikan kendaraan kesayangan.

Bukan hanya urusan mesin dan kaki-kaki, Otolovers juga harus perhatikan dan selalu rawat kaca mobil secara berkala. Nah, dilansir dari Instagram @hondaisme, berikut ini 4 tips mudah rawat kaca mobil agar tetap kinclong.

1. Cek Kondisi Wiper

Pastikan Otolovers selalu periksa dan pakai wiper yang dalam kondisi baik. Jika karet wiper sudah mengeras, usahakan segera menggantinya. Karet yang keras atau tak dalam kondisi baik akan bisa timbulkan goresan pada kaca mobil. Jika sudah demikian, maka visibilitas dalam mengemudi bisa terganggu.

2. Gunakan Air Khusus Wiper

Jangan asal pakai air wiper ya Otolovers. Gunakanlah air yang memang direkomendasikan, karena bisa berikan efek licin dan memudahkan kerja licin. Sehingga dapat meminimalisir gesekan berlebih pada kaca kendaraan.

3) Keringkan kaca mobil

Jika mobil baru saja dibuat hujan-hujan atau dalam kondisi basah, Otolovers wajib untuk segera mengeringkannya. Jika dibiarkan kering, maka akan timbulkan bercak dan jamur.

4. Bersihkan Secara Rutin

Terakhir, Otolovers harus bersihkan kaca mobil secara berkala. Gunakanlah air bersih dan lap berserat halus untuk membersihkannya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya