Ini Perbedaan Oli Mesin Motor Matik dan Manual

Sepeda motor tipe manual maupun matik sama-sama membutuhkan oli mesin. Namun tahu kah Anda jika oli mesin motor matik dan manual itu beda jenis?

oleh Septian Pamungkas diperbarui 20 Mei 2022, 10:04 WIB
Diterbitkan 20 Mei 2022, 10:04 WIB
Panaoil
Ilustrasi ganti oli mesin. (Panaoil)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Sepeda motor tipe manual maupun matik sama-sama membutuhkan oli mesin. Namun tahu kah Anda jika oli mesin motor matik dan manual itu beda jenis?

Hal mendasar untuk membedakan antara oli mesin motor matik dan manual dapat diketahui melalui kode yang tertera pada botol kemasan. Oli mesin motor manual memiliki kode JASO MA, sementara JASO MB untuk motor matik.

Perlu diketahui, motor manual menggunakan sistem transmisi kopling basah, sementara pada motor matik memakai kopling kering. Oleh karenanya pelumas untuk kedua tipe mesin itu memiliki spesifikasi yang berbeda.

Lalu apa jadinya jika motor manual menggunakan oli mesin motor matik? "Jika keduanya dipakai untuk jenis transmisi motor yang berbeda akan menyebabkan performa motor tidak maksimal," terang Reza Ben Ungerer, Division Head B2C PT PanaOil Indonesia.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan, performa motor manual yang menggunakan oli mesin matik tidak akan maksimal karena karakternya yang lebih licin.

"Formula pada oli skutik dibuat untuk mengurangi gesekan pada komponen mesin. Terlebih lagi, oli untuk skutik memang tidak mengandung zat aditif anti slip kopling sehingga karakternya lebih licin," ujar Reza.

Dengan begitu gejala kopling selip akan berpotensi muncul akibat tidak adanya unsur di oli yang punya senyawa aditif yang sesuai dengan kampas kopling agar tidak selip.

"Pada prinsipnya, oli untuk skutik memang diciptakan untuk bisa mengurangi friksi antar komponen pada komponen mesin," tambah Reza.

Cara lain, menurut Reza, untuk mengenali peruntukan satu jenis oli adalah mengetahui dari sisi kekentalan olinya. Motor dengan transmisi manual membutuhkan oli yang lebih kental supaya kinerja kopling lebih presisi.

"Hendaknya benar-benar memahami dengan baik semua kode pada kemasan oli supaya performa kendaraan bisa maksimal," katanya.

 

Produk Oli Mesin PanaOil

Bicara soal produk, PanaOil sendiri memiliki empat pilih oli untuk kendaraan roda dua, di antaranya PanaOil SP5 Synthetic Matic 10W-30, PanaOil SP5 Synthetic Matic 10W-40, PanaOil SP5 Synthetic Manual 10W-40, dan PanaOil SP5 Synthetic Manual 20W-50.

Setiap produk PanaOil SP5 merupakan oli sintentik dan memiliki formula spesial bernama Engine Power Protection Technology yang akan memberikan perlindungan maksimal pada komponen mesin dari potensi erosi atau aus yang muncul akibat proses mekanis serta kimiawi selama mesin bekerja.

PT Pana Oil Indonesia secara khusus memang membuat formulasi produk pelumasnya dengan standarisasi JASO (Japan Automotive Standard Organization).

Standarisasi JASO (Japan Automotive Standard Organization) merinci lebih spesifik atas kebutuhan formula motor.

Infografis Wanti-Wanti Euforia Boleh Lepas Masker
Infografis Wanti-Wanti Euforia Boleh Lepas Masker (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya