Punya Bos Baru, MMKSI Optimistis Mengarungi Persaingan Industri Otomotif Tahun 2023

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membukukan capaian positif untuk penjualan retail kendaraan penumpang maupun niaga ringan Mitsubishi Motors di Indonesia selama tahun 2022. MMKSI berhasil menjaga posisi di pasar otomotif Indonesia dengan pangsa pasar sebesar 10,6% tahun 2022.

oleh Amal Abdurachman diperbarui 06 Apr 2023, 16:00 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2023, 16:00 WIB
MMKSI
(Ki-ka) Tetsuhiro Tsuchida – Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, Irwan Kuncoro - Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, Atsushi Kurita Presiden Direktur PT MMKSI, Naoya Nakamura, Presiden Direktur PT MMKSI periode September 2018 – Maret 2023, Eiichiro Hamazaki – Director of Aftersales Division PT MMKSI, Guntur Harling - GM of Product Strategy Division PT MMKSI di acara MMKSI Media Gathering & Ramadan Iftar 2023 di Senayan, Jakarta

Liputan6.com, Jakarta - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) membukukan capaian positif untuk penjualan retail kendaraan penumpang maupun niaga ringan Mitsubishi Motors di Indonesia selama tahun 2022. MMKSI berhasil menjaga posisi di pasar otomotif Indonesia dengan pangsa pasar sebesar 10,6% tahun 2022.

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) telah memproyeksikan penjualan mobil baru sebanyak 975.000 unit pada tahun 2023. Proyeksi ini menjadi motivasi bagi MMKSI untuk terus mempertahankan prestasi yang telah dicapai. 

“Kami mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh pihak yang telah mendukung proses perkembangan bisnis MMKSI dan melewati berbagai tantangan yang ada di tahun 2022. Upaya MMKSI di tahun lalu pun terjawab dengan capaian penjualan yang positif dan menjadi motivasi kami untuk meraih lebih baik lagi. Dan pengalaman pada tahun lalu mengajarkan kami untuk terus berinovasi demi memberikan layanan terbaik untuk meningkatkan kepuasan konsumen”, ungkap Naoya Nakamura, Presiden Direktur PT MMKSI periode September 2018 – Maret 2023.

Naoya Nakamura menorehkan rekor angka penjualan terbesar untuk Mitsubishi Motors (MMC) sepanjang sejarahnya di Indonesia, yaitu pada tahun 2021 lalu dengan pencapaian 104.407 unit, atau berkontribusi lebih dari 12% terhadap penjualan MMC secara global, yang sekaligus menjadikan MMKSI sebagai penyumbang terbesar untuk penjualan retail MMC pada skala global.

 

Bos Baru PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia

Mitsubishi Xpander
Perjalanan di Yogyakarta dalam Xpander Media Touring (Mitsubishi)

Sebagai penerus Naoya Nakamura, Atsushi Kurita akan melanjutkan kepemimpinan dan posisi Presiden Direktur PT MMKSI efektif mulai 1 April 2023, dan langsung memulai strateginya untuk mengembangkan bisnis MMKSI dan brand Mitsubishi Motors di Indonesia ke depannya.

“Upaya MMKSI dalam meningkatkan brand, kualitas produk, dan layanan Mitsubishi Motors di Indonesia telah dirasakan dan direspon dengan capaian penjualan positif. Saya sangat antusias dan bersemangat melaksanakan tugas di MMKSI dan menyambut tahun fiskal 2023. Pengalaman MMKSI pada tahun lalu menjadi motivasi dan referensi yang sangat berharga untuk kami untuk meraih capaian yang lebih baik lagi, dan terus memberikan yang terbaik, guna menjaga kepuasan konsumen pada level maksimal. Saya mohon dukungan Anda lebih lanjut, dan saya sangat terbuka untuk berdiskusi dan mendengar pendapat Anda untuk kemajuan MMKSI di masa selanjutnya,” pungkas Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT MMKSI.

Infografis Jadwal Imsakiyah 1444 H Ramadhan 2023 untuk DKI Jakarta
Infografis Jadwal Imsakiyah 1444 H Ramadhan 2023 untuk DKI Jakarta (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya