Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, tidak memungkiri dirinya bagian dari partai politik. Bahkan dia menyebut TemanAhok sadar dan tahu dirinya adalah bagian dari partai politik.
Menurutnya, sejak awal TemanAhok setuju dirinya maju lewat parpol. Hanya saja, karena takut yak ada partai yang mengusungnya, maka TemanAhok mengumpulkan KTP dukungan.
"Dari dulu TemanAhok setuju saja (parpol). Cuma dia khawatir (enggak bisa ikut Pilkada). Waktu dengan PDIP, TemanAhok juga setuju kok PDIP. Yang pasti dari awal TemanAhok didirikan khawatir parpol engggak mau nyalonin saya," ujar Ahok di Balai Kota Jakarta, Senin (20/6/2016).
Menurut Ahok, baik TemanAhok maupun relawan yang sudah mengumpulkan KTP dukungan tak akan kecewa apabila akhirnya Ahok meninggalkan jalur perseorangan dan beralih maju lewat parpol.
"Mereka (TemanAhok dan relawan) sih sebagian besar enggak masalah dari dulu. Dasarnya kan cuma pengin saya ikut (Pilkada). Kebanyakan orang yang ngumpulin KTP ini bukan orang yang memaksa saya untuk melawan parpol, bukan," ujar Ahok
Mantan Bupati Belitung Timur itu menyebut, sebagian besar pendukungnya tahu bahwa Ahok adalah juga bagian dari partai politik. Sehingga, apabila nanti Ahok balik ke parpol, relawannya akan tetap mendukungnya.
"Mereka (relawan) tahu saya kan juga orang parpol. Saya juga enggak pernah menyangkal kok (bagian parpol). Bapak saya tokoh Golkar di kampung saya, orang politik, orang Golkar bapak saya kok," ucap Ahok.
Ahok: TemanAhok Tak Paksa Saya Melawan Parpol
Ahok sebut TemanAhok tidak persoalkan bila sewaktu-waktu dirinya maju melalui kendaraan partai politik.
Diperbarui 20 Jun 2016, 09:56 WIBDiterbitkan 20 Jun 2016, 09:56 WIB
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bersalaman dengan sejumlah pengurus Golkar saat Musda DPD Partai Golkar DKI Jakarta di Jakarta, (19/6). (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
VIDEO: Viral! Anak Kapolda Kalsel Pamer Naik Jet Pribadi, Pesta Ulang Tahun Mewah juga Disorot
Cililitan Jakarta Timur Terdampak Banjir, Warga: Ketinggian Mencapai 3 Meter
Resep Banana Cake Lembut, Kue Pisang untuk Hidangan Lebaran
4 Resep Coleslaw, Salad Segar dengan Rasa Creamy dan Lezat
Resep Kulit Risol Sederhana yang Lembut dan Anti Sobek, Cocok untuk Camilan Buka Puasa
Link dan Cara Beli Tiket Indonesia vs Bahrain, Resmi Dijual Hari Ini
Banjir Melanda Perumahan Ciledug Indah Kota Tangerang, Ketinggian Air 30-50 Cm
Resep Pastel Renyah, Camilan Gurih Favorit untuk Berbuka Puasa
VIDEO: Gresik Dikepung Banjir, Siswa SMK Bantu Perbaiki Motor Warga yang Mogok Secara Gratis
MU Pepet Geovany Quenda, Apri/Fadia Comeback di Orleans Masters
10 Resep Udang Goreng Tepung yang Renyah dan Enak, Anti Gagal
Resep Daging Rendang Padang Asli yang Lezat, Menu Lebaran yang Nikmat