Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jakarta. Hari ini adalah hari terakhir sebelum pendaftaran cagub dibuka di KPU DKI pada Rabu, 21 September 2016.
Berbeda dengan calon lain yang sibuk mengadakan diskusi, Ahok memilih meresmikan RPTRA yang dinamai Tanjung Elang Berseri. Dalam sambutannya, Ahok mengingatkan warga tidak wajib memilihnya pada pencoblosan Pilkada Serentak 15 Februari 2017.
"Tidak wajib pilih saya 15 Februari nanti. Tanpa Bapak/Ibu pilih saya, program tetap jalan. Kalau gagal ikut (pilkada), saya akan kerja cepat," ucap Ahok di Pulau Pramuka, Selasa (20/9/2016).
Ahok sebelumnya memastikan akan mendaftar ke KPU DKI di hari pertama pendaftaran cagub pada 21 September 2016. Calon gubernur petahana DKI Jakarta itu akan mendaftar ke KPU, meski belum dapat sinyal positif dari PDIP.
"Enggak (nunggu PDIP). (Daftar) Nunggu KPU buka, iya KPU buka tanggal 21," ucap Ahok di Balai Kota Jakarta, Senin, 19 September 2016.
Ketua DPP PDIP Bidang Keorganisasian dan Keanggotaan PDIP Djarot Saiful Hidayat menyatakan PDIP akan menggelar rapat khusus tentang penetapan kandidat cagub sekaligus mekanisme pendaftaran pilkada serentak, termasuk Pilkada DKI. Nasib Ahok akan ditentukan di rapat ini.
"Tanggal 20 (September) DPP akan mengadakan rapat khusus. Di situ akan diputuskan apakah Ahok-Djarot atau yang lain, sambil merancang mekanisme pendaftaran," ujar Djarot di Balai Kota Jakarta, Senin.
Djarot mengatakan, kemungkinan besar kandidat yang akan diumumkan untuk maju Pilkada DKI adalah duet Ahok-Djarot.
Ahok: Tidak Wajib Pilih Saya Saat Pilkada DKI 15 Februari
Ahok mengatakan, kalau gagal ikut Pilkada, maka akan kerja cepat.
Diperbarui 20 Sep 2016, 10:55 WIBDiterbitkan 20 Sep 2016, 10:55 WIB
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu (Liputan6.com/ Delvira Chaerani Hutabarat)... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
Berita Terbaru
Film The Accountant 2 Tayang, Berikut Sinopsis dan Daftar Pemainnya
Amalan-Amalan Berpahala Setara Haji dan Umrah, Nomor 3 Khusus Wanita Muslimah
Alasan Mengapa Cirebon Bergaya Jawa, Sementara Brebes Masih Sunda
Waketum Golkar Ajak Publik Tak Habiskan Energi Bahas Usul Pergantian Wapres dan Isu Ijazah Palsu
Makanan Ultra Proses Ternyata Memengaruhi Kesehatan Mental
4 Tips Memilih Gamis 2025 yang Nyaman Dipakai Sehari-hari, Yuk Simak!
Bertambah, Ada 31 Mantan Karyawan Perusahaan di Pekanbaru Ijazahnya Ditahan
Tim Voli Milik Presiden SBY Pertama Lolos Grand Final, Jakarta LavAni Belum Punya Lawan
Danjen Kopassus: Ormas Ganggu Keamanan Harus Ditindak
Aul, Makhluk Mitologi Serigala dari Lereng Gunung Slamet
Jawa Barat Raih Peringkat 2 LPPD, Erwan Setiawan Tekankan Pentingnya Pemekaran
Link Live Streaming Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Sebentar Lagi Kick-off