Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua Tim Pemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswesan-Sandiaga Uno, M. Taufik, merespon baik dukungan dari Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (DPC PPP) se-DKI Jakarta. Menurut dia, apa yang dilakukan DPC PPP tersebut merupakan langkah yang tepat.
"Teman-teman PPP se-wilayah DKI Jakarta sudah melakukan yang tepat. Yakin karena PPP merupakan partai yang udah cukup lama berada di republik ini dan memiliki konstituen yang taat dan saya yakin dalam Pilkada DKI, konstituen mereka juga akan taat," ujar Taufik di Posko Pemenangan Anies-Sandi, Jalan Cicurug No. 6, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (20/2/2017).
Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Saiful Rahmat Dasuki selaku Ketua DPC PPP Jakarta Selatan yakin jika para pimpinan pusat DPP PPP memiliki pandangan yang sama dengan langkah yang diambil DPC PPP di Jakarta untuk mendukung Anies-Sandi.
Advertisement
"Ini masih arus bawah yang kami sambungkan dengan DPP. Tapi kami berkeyakinan pimpinan kami di atas mempunyai pandangan yang sama. Yang membuat kami yakin kami adalah konstituen, hal utama berpartai.
Konstituen dan ulama sudah menyampaikan kepada kami pandangannya. Jadi, kami menyampaikan aspirasi ini dan semoga ini diamini oleh tim," ujar Saiful.
Saiful enggan berkomentar panjang saat ditanya jika DPP memberikan arahan yang bertolak belakang dengan keputusan DPC PPP dalam mendukung Anies-Sandi.
"Kita tidak berandai andai. Kita jalani saja. Hari ini tentu kita sudah mengambil keputusan yang telah dipikirkan matang-matang," pungkasnya.