Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK, Rabu 19 April 2017, akan menggunakan hak suaranya dalam Pilkada DKI 2017. Dia mengatakan, akan tetap memilih di dekat rumahnya di bilangan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Jadi seperti biasanya. Saya memilih itu. Mencoblos di Kebayoran dekat rumah saya di Kebayoran," ucap dia di kantornya, Jakarta, Selasa (18/4/2017).
Baca Juga
JK menuturkan, memang sejak lama, sudah mencoblos di sana. Sehingga, tak mungkin berubah.
Advertisement
"Nah itu langganan. Jadi tetap di situ," jelas dia.
Ketika ditanya pukul berapa akan mencoblos, JK tidak menjawab pasti waktunya.
"Kira-kira jam 10-an. Kau memang maunya jam berapa? Jam 8?," kata JK sambil tertawa.
Â
*Ikuti Quick Count Pilkada DKI Jakarta dari tiga lembaga survei di Liputan6.com pada Rabu 19 April 2017.