JK: Tak Perlu Regulasi Khusus Pengamanan Penyidik KPK

Dia hanya minta polisi meningkatkan keamanan terhadap penyidik dan komisioner KPK.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 14 Apr 2017, 06:17 WIB
Diterbitkan 14 Apr 2017, 06:17 WIB
Wapres Jusuf Kalla
Wapres Jusuf Kalla... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK mengaku telah membicarakan pengamanan penyidik dengan ketua KPK. Menurut dia, siapa pun petugas negara, apalagi yang merasa terancam, maka hal itu menjadi kewajiban polisi.

"KPK datang melaporkan kejadian ini dan meminta kerja sama dengan Polri untuk meningkatkan sistem keamanan yang baik," ucap Kalla di kantornya, Jakarta, Kamis (13/4/2017).

Menurut JK, tak perlu ada regulasi khusus terkait pengaman penyidik KPK. Dia hanya minta polisi meningkatkan keamanan terhadap penyidik dan komisioner KPK.

"Itu umum aja, enggak perlu regulasi. Biasa itu. Siapapun enggak perlu regulasi," kata JK.

Penyidik KPK Novel Bawedan diserang orang tak dikenal dengan air keras usai salah subuh dekat rumahnya di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, 10 April lalu.

Akibatnya, Kepala Kasatgas kasus e-KTP itu, mengalamai luka parah di sekitar mata dan wajahnya.

Kini, Novel tengah menjalani pengobatan di salah satu rumah sakit di Singapura. Setelah sebelumnya sempat dilarikan ke RS Mitra Keluarga dan Jakarta Eye Center.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya