Liputan6.com, Sidoarjo - Panas terik matahari tidak menciutkan langkah kaki Calon Gurbernur Jawa Timur nomor urut 2, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul untuk berkunjung ke pabrik Tjiwi Kimia di Desa Kramat Tumenggung Kecamatan Tarik Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
Gus Ipul berserta rombongan yang datang langsung disambut sukaria ribuan karyawan Tjiwi Kimia. Tak tanggung-tanggung, ribuan karyawan tersebut sudah menyiapkan topi kertas bergambar Gus Ipul yang dikenakan di kepalanya. Bahkan secara tiba-tiba, ada juga yang membawa kertas bertulis "Gus Ipul Gubernur, Tjiwi Kimia makmur".Â
Baca Juga
Hasil Akhir Quick Count Poltracking: Khofifah-Emil Menang Telak di Pilgub Jatim
Hasil Quick Count Charta Politika Pilkada Jatim 100%: Luluk-Lukman 8,16%, Khofifah-Emil 57,23%, Risma-Gus Hans 34,61%
Hasil Rekapitulasi Data Suara Sementara Pilkada Jatim di KPU, Pengumpulan Data dari Setiap Daerah Nyaris Rampung
Gus Ipul lantas menuturkan bahwa kedatangnya ke sini bukan untuk yang pertama kalinya. "Hari ini saya silahturahim, sekaligus mohon doa restu dan mendengarkan aspirasi mereka," tutur Gus Ipul.
Advertisement
Gus Ipul mengaku bersyukur dan senang karena Tjiwi Kimia ini salah satu aset nasional, yang sudah bisa go international dan pasarnya sudah mancanegara. "Ini harus dijaga dan dipertahankan karena ini sesuatu yang menjadi salah satu andalan kita ke depan," kata Gus Ipul.
Gus Ipul menyampaikan, ia juga senang dengan karyawan Tjiwi Kimia yang bisa menyelesaikan masalahnya dengan perusahaan dengan cara musyawarah.
"Fungsi SPSI-nya bekerja dengan baik dan semuanya jalan. Kemudian juga menerapkan upah sektoral yang sudah cukup bagus sekali. Mudah-mudahan perusahaan seperti ini bisa menginspirasi perusahaan yang lain," ucap Gus Ipul.
Â
Jaga Perusahaan Besar
Gus Ipul menegaskan, dia bersama Puti Guntur Soekarno ingin tetap menjaga perusahaan besar di Jawa Timur.
"Pada intinya, saya dan mbak Puti tetap mempertahankan perusahaan yang sudah baik dan besar. Memfasilitasi perusahaan yang menengah dan UMKM yang kecil-kecil akan kita bela dengan kebijakan dan anggaran yang khusus," ujar Gus Ipul.
Sementara itu, Kuasa Direksi PT Tjiwi Kimia, Gijan Ongkoredjo mendukung program yang dijelaskan oleh Gus Ipul.
"Kami sangat mendukung apa yang menjadi cita-cita pemerintah Provinsi ke depan. Selama ini, pemerintah provinsi telah membuktikan dukungannya terhadap industri kami," kata pria yang akrab disapa Ongki ini.
"Kami siap untuk bersinergi dengan pemerintah dalam mengembangkan ekonomi demi rakyat Jatim ke depan," pungkas Ongki.
Advertisement