Liputan6.com, Bengkulu - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyalurkan hewan kurbannya ke sejumlah daerah. Tak terkecuali Bengkulu. Seekor sapi cokelat berbobot satu ton dikirimkan ke sana.
Namun ada kejadian menarik saat sapi tersebut disembelih pada Senin 12 September 2016. Ustaz H Fuad Muzzakir Lc langsung tak sadarkan diri dan tergeletak lemas tak berdaya usai memotong sapi sumbangan Jokowi.
Sang ustaz pernah menuntut ilmu di salah satu perguruan tinggi di Timur Tengah tersebut roboh. Kekacauan sempat terjadi saat tubuh Fuad roboh.
Advertisement
Saat ustaz itu pingsan, sebanyak 15 panitia kurban yang sedang memegang sapi yang tengah meregang nyawa itu tak bisa berbuat apa-apa.
Baca Juga
Untung saja warga yang ikut menyaksikan prosesi ini sigap dan langsung menggotong sang ustaz ke dalam masjid.
Imam besar Masjid Raya Baitul Izzah KH Rusli M Daud mengatakan, butuh tenaga dan konsentrasi yang besar untuk memotong sapi berukuran besar itu. Selain bobot yang luar biasa, kulit sapi yang sangat tebal juga makan tenaga.
"Ustaz Fuad yang masih muda saja jatuh pingsan, apalagi jika dikerjakan oleh ustaz yang lebih tua," tutur Imam Rusli.
Namun, Ustaz Fuad hanya pingsan selama 15 menit saja. Setelah diberi air putih, dia langsung duduk dan membaca beberapa doa.