Liputan6.com, Gowa - Gara-gara rebutan pacar, dua kelompok pelajar yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama tawuran pada Jumat, 28 Oktober 2016, di Kecamatan Bontonompo, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Aparat kepolisian yang mengetahui tawuran antara dua kelompok pelajar dari dua sekolah berbeda, yakni SMP 3 Bontonompo dan SMP PGRI Bontonompo, langsung melerai kedua kelompok. Polisi kemudian menggelandang mereka ke Mapolsek Bontonompo.
"Warga melaporkan kejadian itu, petugas jaga langsung bergegas ke lokasi melerai kedua kelompok pelajar," kata Kapolsek Bontonompo AKP Rahman kepada Liputan6.com.
Advertisement
Beruntung, kata Rahman, aparat tiba di lokasi tawuran dengan cepat, sehingga pekerlahian massal dua kelompok pelajar SMP ini tidak semakin membesar.
Baca Juga
Dari pengakuan salah seorang pelajar setelah diinterogasi, mereka saling serang karena dipicu rebutan pacar. "Setelah diinterogasi di mapolsek salah seorang pelajar yang terlibat mengakui aksi tawuran itu dipicu karena rebutan pacar," Rahman menerangkan.
Dua kelompok pelajar ini, kata Rahman, selanjutnya akan diberi pembinaan dan dilaporkan ke pihak sekolah masing-masing agar lebih diawasi lagi. "Jangan sampai terulang lagi, kita sudah beri wejangan, dan akan kita laporkan ke pihak sekolah masing-masing," ujar dia.
Namun, tak ada korban jiwa dalam tawuran antarpelajar ini, hanya beberapa siswa mengalami luka memar. "Hanya luka memar, tak ada korban jiwa," Rahman memungkasi.