Kisah Bayi Cirebon Lahir di Tanggal Cantik 8-8-18

Tercatat sembilan bayi asal Cirebon lahir pada tanggal cantik ini.

oleh Panji Prayitno diperbarui 08 Agu 2018, 15:30 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2018, 15:30 WIB
Kisah Bayi Lucu Asal Cirebon Lahir di Tanggal Cantik 8-8-18
Tercatat sembilan pasien yang akan melahirkan pada tanggal cantik 8-8-18 di RSIA Cirebon. Foto (Liputan6.com / Panji Prayitno)

Liputan6.com, Cirebon - Tanggal 8-8-2018 adalah tanggal cantik. Terdapat penngulangan angka 8. Bagi keluarga Freddi Imanuel Hutajulu, salah satu pasien RSIA Cahaya Bunda Cirebon, tanggal cantik ini kian berkesan: anak keduanya lahir.

"Anak kedua saya lahir di tanggal yang kebetulan cantik dan Puji Tuhan semua sehat termasuk istri saya Gita Yuditia," kata Freddi, Rabu (8/8/2018).

Dari data yang dihimpun, tercatat sembilan bayi asal Cirebon lahir pada tanggal cantik ini. Dari jumlah tersebut, empat bayi sudah lahir ke dunia dengan selamat.

Selain sudah memasuki usia kandungan, pasien juga memilih tanggal tersebut sebagai momen bahagia mereka.

Anak kedua Freddi bernama Agriela Valencia Hutajulu, lahir cesar dengan berat 4,4 kg. Freddi mengaku tak sengaja bertemu tanggal cantik untuk melahirkan buah hati keduanya itu.

"Itu juga sudah ada konsultasi dokter kok dan memang sudah memasuki usia kandungan," ujar dia.

Freddi mengaku, sebelumnya tak pernah berharap anak keduanya itu lahir pada tanggal cantik. Freddi mengaku, sebelum lahir, dokter kandungan sempat memberi kesempatan untuk menentukan tanggal lahir.

Freddi langsung melihat kalender dan menemukan tanggal cantik yang sangat dekat dengan usia kandungannya. Freddi pun langsung memutuskan untuk lahir di tanggal cantik ini.

"Sebenarnya lahir di tanggal cantik ini hanya kebetulan karena dari usia kandungan sudah cukup dan dokter juga sempat meminta pertimbangan saya untuk menentukan tanggal lahir," ujar dia.

Dia menjelaskan, sebelumnya, sang istri Gita Yuditia melahirkan anak pertamanya dengan cesar. Dia berharap, di hari bahagia ini, sang anak dapat tumbuh baik dan berguna untuk masyarakat serta bangsa Indonesia.

"Semoga jadi orang yang bijak dan berguna bagi masyarakat," harap dia.

Permintaan Pasien

Kisah Bayi Lucu Asal Cirebon Lahir di Tanggal Cantik 8-8-18
Tercatat sembilan pasien yang akan melahirkan pada tanggal cantik 8-8-18 di RSIA Cirebon. Foto (Liputan6.com / Panji Prayitno)

Dokter spesialis anak RSIA Cahaya Bunda Cirebon Yasmin Dermawan mengatakan, dari sembilan anak, baru empat yang sudah lahir.Dari data yang ada, Yasmin dijadwalkan menangani delapan bayi yang lahir pada hari ini.

"Satu bayi yang akan lahir ditangani oleh dokter kandungan yang lain," kata dia.

Yasmin mengatakan, sebagian besar ibu yang melahirkan di tanggal cantik dilakukan cesar. Namun demikian, keputusan tersebut sudah melalui berbagai tahap pemeriksaan medis dan konsultasi ke dokter kandungan rumah sakit.

Dia mengaku, tidak sedikit pasien yang meminta dokter spesialis kandungan untuk melahirkan anaknya di tanggal tertentu. Seperti tanggal saat anniversary orang tuanya, ulang tahun sang ayah hingga tanggal cantik sesuai kalender.

"Tapi selama masih di rentang memilih mereka cenderung memilih tanggal dan kami biasanya menawarkan. Kebetulan ini tanggal cantiknya angka 8 dan katanya angka tersebut membawa hoki," ujar dia.

Yasmin mengaku, selalu memberi penjelasan dari setiap keputusan orang tua yang lahir di tanggal tertentu. Khususnya pasien yang memutuskan untuk lahir cesar.

"Semua ada resikonya termasuk cesar juga ada, karena lahir normal harus kepala dulu yang keluar dan cesar adalah jalan terakhir begitu pintu untuk lahir normal tertutup," ujar dia.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya