Bantuan 1 Kuintal Bumbu Pecel untuk Korban Gempa Lombok

Setelah rendang dari warga Sumatera Barat, kini korban gempa Lombok mendapatkan seribu kantong bumbu pecel dari warga Kediri. Bantuan ini pelengkap penganan para korban.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 15 Agu 2018, 17:02 WIB
Diterbitkan 15 Agu 2018, 17:02 WIB
Dinsos Kediri, Kirim Bumbu Pecel Satu Kwintal Untuk Korban Gempa Lombok
Dinas Sosial (Dinsos) Kota Kediri, mengakomodasi bantuan bencana berupa uang, pakaian dan makanan khas Kediri yaitu bumbu pecel, yang akan dikirimkan pada tanggal 20 Agustus 2018 untuk korban Gempa Lombok. (Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Kediri - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Kediri, mengakomodasi bantuan bencana berupa uang, pakaian, dan makanan khas Kediri yaitu bumbu pecel, yang akan dikirimkan pada tanggal 20 Agustus 2018 untuk korban gempa Lombok.

Uniknya, bumbu pecel yang dikirim sebanyak 1 kuintal. Bumbu ini dikemas dalam ukuran 100 gram sebanyak 1000 bungkus.

"Jika dinominalkan dalam bentuk uang, 1 kuintal bumbu pecel siap saji tersebut ditaksir seharga 2 juta 600 ribu," tutur Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial Dinsos Kota Kediri, Eko Budi Santoso, Selasa, 14 Agustus 2018.

Dia mengatakan, pihaknya berupaya semaksimal mungkin untuk mengeksplorasi keinginan masyarakat membantu korban bencana gempa Lombok.

"Pengiriman bumbu sambel pecel tersebut merupakan saran atau rekomendasi dari Dinsos Provinsi Jawa Timur, agar dapat membantu dalam bentuk makanan siap saji. Ia menilai sambel pecel ini merupakan produk unggulan makanan khas Kediri," katanya.

Eko menyampaikan, bumbu sambel pecel dinilai lebih tahan lama serta cepat untuk disajikan. "Cara pembawaanya pun juga mudah, ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemerintah Kota Kediri," ucapnya.

Selain pengiriman dalam bentuk makanan, Dinas Sosial Kota Kediri juga menerima sumbangan dari salah satu perkumpulan jasa transportasi online di Kediri untuk korban gempa Lombok.

"Mereka yang biasa mangkal di perempatan jalan Kelurahan Bence kemarin menyerahkan bantuan sosial beruapa uang Rp4.130.000, sudah kita simpan di brankas. Serta satu kardus berisi pakaian layak pakai," ujarnya.

Menurut Eko, bantuan ini nantinya akan dikoordinasikan dengan Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, pengiriman bantuan selamat-lambatnya akan diserahkan ke Dinsos Provinsi tanggal 20 Agustus 2018.

Di samping itu, dia juga menyarankan kepada masyarakat yang melakukan giat penghimpunan penggalanan dana untuk korban bencana gempa, hendaknya menggunakan identitas yang jelas serta harus berkoordinasi terlebih dahulu, serta mengantongi izin, atau minimal ada pemberitahuan ke Dinsos.

"Teman-teman yang belum izin, kita arahkan lebih baik memberi tahu dulu supaya sesuai prosedur," dia menandaskan.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini.

 

Simak video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya