Liputan6.com, Palembang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Banyuasin Sumatera Selatan (Sumsel) terus melakukan inovasi untuk meningkatkan potensi daerahnya.
Salah satunya dengan meluncurkan prototype peta digital investasi yaitu Kenali Potensi Investasi di Musi Banyuasin (KEPOIN Muba).
Advertisement
Baca Juga
Peluncuran ini dilakukan seiring dengan peresmian Gedung Pelayanan Publik Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Musi Banyuasin Sumsel, Senin (16/11/2020).
Bupati Musi Banyuasin Dodi Reza Alex Noerdin menekankan beberapa hal kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD), untuk memperluas jaringan pelayanan publik yang prima kepada masyarakat.
Yaitu dengan adanya integrasi antara OPD dengan DPMPTSP Musi Banyuasin. Serta menjadikan Musi Banyuasin terdepan, dalam bidang investasi dan pelayanan publik.
Dia juga mendorong untuk menggunakan teknologi semaksimal mungkin, tanpa harus tatap muka masyarakat masih bisa berurusan terkait pelayanan publik.
"Saya minta kepada Jajaran DPMPTSP dan seluruh OPD Kabupaten Muba, terus berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan teruslah berinovasi untuk memberikan kemudahan perizinan, investasi dan berusaha di Musi Banyuasin,” katanya.
Karena menurutnya, hal tersebut merupakan amanat dari Undang-Undang (UU) Nomor 25 Tahun 2009, tentang Pelayanan Publik.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :
Pacu Pertumbuhan Ekonomi
Dia mengatakan, saat ini Indonesia masih menduduki urutan 73 dari 190 negara dunia, dalam memberikan kemudahan usaha dan aese of doing business. Yang berdasarkan laporan doing business 2020 yang rilis oleh bank dunia.
Dodi juga berharap inovasi tersebut dapat memudahkan para pelaku usaha, untuk berinvestasi di Kabupaten Musi Banyuasin. Dan juga mampu memacu pertumbuhan ekonomi yang positif, baik penanaman modal dalam negeri maupun pelayanan modal asing (PMA).
“Saya harap ini dapat memacu pertumbuhan dan perkembangan aktivitas penanaman modal dan terbuka lebar, sebagai daerah dengan tujuan berinvestasi,” ucapnya.
Advertisement
Peta Digital Investasi
Kepala DPMPTSP Muba Erdian Syahri menuturkan, peluncuran Prototipe Peta Digital Investasi yang terintegrasi di Kabupaten Muba, setelah menjalin teknologi dan layanan agar bisa terintegrasi. Sehingga bagi investor berinvestasi tinggal mengklik peta digital tersebut.
Dia menjelaskan, peta tersebut dijelaskan sesuai dengan data yang telah masuk pada data perencanaan tata ruang, termasuk aksesibilitas transportasi, kemudian data kawasan hutan.
"Diharapkan pertengahan tahun depan, digital Map ini sudah bisa jalan dan terintegrasi dengan seluruh data yang dibutuhkan oleh investor. Terkhusus untuk menanamkan modal di Kabupaten Musi Banyuasin," ucapnya.