Residivis Kendalikan Peredaran Narkoba dari Rutan Labuhan Deli Sumut, Kok Bisa?

Kasus peredaran narkoba dilakukan oleh residivis yang sedang menjalani hukuman di Rumah Tahanan (Rutan) Labuhan Deli, Sumatera Utara (Sumut), terungkap. 5 Kilogram (Kg) sabu disita Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut.

oleh Reza Efendi diperbarui 25 Feb 2021, 09:25 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2021, 09:25 WIB
BNNP Sumut
5 Kilogram (Kg) sabu disita Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut

Liputan6.com, Medan Kasus peredaran narkoba dilakukan oleh residivis yang sedang menjalani hukuman di Rumah Tahanan (Rutan) Labuhan Deli, Sumatera Utara (Sumut), terungkap. 5 Kilogram (Kg) sabu disita Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut.

Kepala BNNP Sumut, Brigjen Atrial mengatakan, pengungkapan tersebut berawal saat pihaknya menangkap seorang pria berinisial IRD di kawasan kabupaten Langkat dengan barang bukti sabu di sepeda motornya.

Penangkapan terhadap IRD dilakukan pada Rabu, 17 Februari 2021, sekitar pukul 19.30 WIB, tepatnya di Jalan Medan-Tanjung, Desa Paya Kerupuk, Kecamatan Tanjung Pura, Langkat.

"Sebelum ditangkap, pelaku berusaha kabur. Petugas kita di lapangan terpaksa menabrak sepeda motornya hingga berhenti," kata Atrial, ditulis Liputan6.com Kamis (25/2/2021).

Saat itu, dari tangan IRD petugas menemukan sabu yang dibawa dalam ransel. Sabu seberat 5 Kg dikemas dalam Teh China sebanyak 5 bungkus, dan ada 1 bungkus ukuran kecil berisi setengah Kg sabu.

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Menarik Berikut ini:

Diperintahkan Residivis

BNNP Sumut
IRD mengakui diperintahkan oleh MB untuk mengambil paket dari seorang yang tidak dikenalnya di Desa Panton Labu, Kecamatan Jambu Aye, Aceh Utara.

Dijelaskan Atrial, setelah ditangkap dan diinterogasi, IRD mengakui diperintahkan oleh MB untuk mengambil paket sabu dari seorang yang tidak dikenalnya di Desa Panton Labu, Kecamatan Jambu Aye, Aceh Utara.

"MB ini residivis kasus narkoba, masih menjalani proses hukum di Polsek Patumbak dan mendekam di Rutan Labuhan Deli," jelasnya.

Terancaman Hukuman Mati

BNNP Sumut
Para pelaku terancam hukuman seumur hidup atau pidana mati

Atas perbuatannya, para tersangka dijerat dengan Pasal 114 ayat 2 dan Pasal 112 ayat 2 Jo Pasal 132 Undang-Undang nomor 35 Tahun 2009 Tentang Tindak Pidana Narkotika.

"Ancaman hukuman seumur hidup atau pidana mati," Atrial menandaskan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya