Liputan6.com, Bandung - Makanan khas Sunda identik dengan lalap, sambal, pepesan dan tentu saja nasi hangat. Bagaimana dengan makanan khas Cianjur? Yuk, intip beberapa makanan khas dari daerah yang terkenal dengan tauco ini.
Cianjur menjadi salah satu daerah yang memiliki beragam makanan khas yang patut dicoba. Terutama untuk para petualang kuliner. Selain pepesan, Cianjur juga terkenal dengan buburnya yang khas, sate Maranggi, manisan, dan masih banyak lagi.
Baca Juga
Salah satu makanan khas Cianjur yang paling terkenal karena cita rasanya yang unik dan khas adalah tauco. Makanan dari kacang kedelai ini, biasanya dijadikan bumbu pelengkap atau sambal untuk makanan lainnya.
Advertisement
Tentunya, tauco juga kerap dijadikan oleh-oleh khas Cianjur, selain manisan dan asinan buah yang tak kalah terkenalnya.
Jika Anda penasaran dengan citarasa manis, gurih, pedas, asin, dari makanan khas Cianjur, berikut adalah beberapa rekomendasinya. Simak dan catat, ya!
1. Pesmol
Meski namanya pesmol, makanan khas Cianjur yang satu ini berbeda dengan pepes. Pesmol adalah olahan ikan dan bumbu-bumbu yang membuat rasanya selalu bikin ketagihan. Apalagi jika disantap dengan nasi hangat khas Cianjur.
Ikan yang digunakan untuk pesmol biasanya ikan air tawar, seperti Nila atau ikan Mas. Tapi ada juga pesmol yang menggunakan ikan kembung.
Apa pun jenis ikannya, menu yang satu ini memang selalu nikmat. Terutama saat dimakan bersama nasi hangat dan lalap.
2. Ikan Bakar
Ikan bakar jadi salah satu makanan khas Cianjur yang cukup terkenal. Para pecinta ikan pasti sudah tidak asing lagi dengan kuliner yang satu ini.
Berbeda dengan ikan bakar yang ada di daerah pesisir, ikan bakar di Cianjur biasanya menawarkan berbagai ikan air tawar.
Makanan khas Cianjur yang satu ini memang sudah sohor. Saking sohornya, banyak tempat makan yang mengatasnamakan Ikan Bakar Cianjur. Mulai dari ikan mas, gurame, bawal, nila, hingga lele.
Ukuran ikan yang dibakar biasanya besar-besar, dagingnya tebal empuk, dan dibumbui dengan kecap manis. Tentu saja, makanan khas Cianjur yang satu ini selalu disandingkan dengan nasi hangat, lalap, dan sambal.
Bukan hanya itu, biasanya ada hidangan lain yang cocok untuk mendampingi ikan bakar khas Cianjur. Mulai dari tumis-tumisan, tahu dan tempe hingga sayur asem hangat, yang menyegarkan.
3. Laksa Cianjur
Jika ingin mencari makanan berkuah gurih khas Cianjur, Anda bisa mencoba Laksa Cianjur. Makanan yang satu ini didominasi dengan rasa gurih yang muncul dari kuah santannya. Rasa gurih tersebut dipadukan dengan citarasa khas dari oncomm yang juga menjadi bagian dari laksa Cianjur.
Biasanya satu porsi laksa Cianjur dilengkapi dengan bihun, telur rebus, tauge, dan daun kemangi serta daging ayam.
4. Bubur Cianjur
Bubur Cianjur pasti sudah tidak asing lagi. Bubur berkuah kuning yang gurih ini biasanya dilengkapi dengan topping cakue, suiran daging ayam, taburan kacang kedelai goreng, bawang goreng, dan juga seledri. Selain itu ada juga lauk pendamping lainnya seperti sate jeroan ayam, telur ayam, atau sate telur puyuh, dan juga risol.
5. Sate Maranggi
Makanan yang satu ini juga wajib untuk dicicipi saat berada di Cianjur. Sate Maranggi menjadi salah satu makanan yang cukup terkenal karena cita rasanya yang menggoda dan selalu bikin rindu meski bumbu-bumbu yang digunakan sederhana.
Sate maranggi terbuat dari daging sapi yang dibakar dengan bumbu kecap. Bumbu ini yang membuat rasa sate menjadi gurih dan manis. Biasanya, sate disajikan dengan sambal kecap dan juga ketan bakar dan sambal oncom.
Sate maranggi banyak ditemukan di perbatasan Cianjur dan Cipanas.
Advertisement
6. Geco
Sudah jadi rahasia umum, tauco jadi bumbu khas Cianjur. Salah satu makanan khas Cianjur yang menggunakan olahan kedelai ini adalah geco alias tauge tauco.
Geco disebut-sebut sudah ada sejak tahun 1930-an di Cianjur ini sekilas mirip dengan kupat tahu. Namun, tentu saja rasanya berbeda. Terlebih geco dibuat dengan menggunakan campuran dua hasil fermentasi.
Fermentasi pertama adalah tauco dan hasil fermentasi lainnya adalah cuka lahan yang merupakan fermentasi dari air nira. Sudah terbayang kan kombinasi rasa unik kolaborasi dari kedua hasil fermentasi ini. Gurih, manis, asam.
Biasanya, menu makan siang favorit warga Cianjur ini dilengkapi dengan potongan ketupat, tahu goreng, mi glosor, tauge, dan telur rebus.
7. Tauco
Tauco sendiri merupakan kacang kedelai yang difermentasi hingga tumbuh jamur. Hasil fermentasi dari kacang kedelai itulah yang menciptakan aroma serta rasa unik.
Tauco biasa digunakan dalam berbagai jenis masakan. Salah satu hasil olahannya adalah sambal tauco, yang cocok dimakan dengan lalap dan juga nasi hangat.
Tauco sangat umum dijadikan buah tangan dari Cianjur, bersama manisan, asinan buah, dan juga mochi.
8. Asinan dan Manisan Buah
Asinan dan manisan buah sudah pasti makanan khas Cianjur favorit orang di seantero Indonesia. Makanan ini selalu menjadi kebanggaan warga Cianjur.
Selain menyegarkan mata, asinan dan manisan buah Cianjur juga tentunya menyegarkan lidah dengan rasanya yang khas. Ada berbagai jenis buah yang diolah menjadi makanan khas Cianjur ini, di antaranya salak, kedondong, manga, pala, papaya, dan lainnya.
Selain manisan basah dengan kuah menyegarkan, ada juga manisan buah kering. Keduanya sama-sama menggoyang lidah dan tentunya bisa dibawa pulang sebagai oleh-oleh.
Itu dia delapan makanan khas Cianjur yang bisa Anda jadikan sebagai menu makan siang atau menu makan malam, dan oleh-oleh untuk keluarga.
Kira-kira mana makanan khas Cianjur yang paling ingin Anda nikmati sekarang?
Penulis: Mega Dwi Anggraeni