Liputan6.com, Padang - Selama ini, mungkin Anda berpikir bahwa keramas hanyalah soal mencuci rambut. Asalkan rambut dan kepala bersih, maka tugas selesai.
Namun, ternyata keramas harus dilakukan dengan cara yang benar untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala Anda.
Baca Juga
Berikut adalah cara keramas yang benar yang dirngkum liputan6.com dari berbagai sumber:
Advertisement
1. Basahi Rambut Secara Merata
Pastikan rambut benar-benar basah sebelum mengaplikasikan sampo. Jika Anda mengaplikasikan sampo sebelum rambut basah merata, rambut dan kulit kepala bisa menjadi lebih rentan terhadap kerontokan dan ketombe. Basahi rambut dengan air mengalir selama 1-2 menit untuk hasil terbaik.
2. Lathering (Membuat Busa Sampo)
Sebelum mengaplikasikan sampo ke rambut, gosokkan sampo di telapak tangan hingga berbusa. Langkah ini tidak hanya menghemat penggunaan sampo, tetapi juga menghindari penumpukan sampo di kulit kepala yang dapat menyebabkan ketombe dan peradangan.
3. Hindari Menggosok Kulit Kepala dengan Kuku
Saat keramas, hindari menggosok kulit kepala dengan kuku. Menggaruk kulit kepala dengan kuku tidak membuatnya lebih bersih, melainkan dapat menyebabkan iritasi dan perpindahan bakteri dari kuku ke kulit kepala, yang dalam kondisi lembap menjadi lebih rentan terluka.
Sebaiknya, gunakan ujung jari untuk memijat kulit kepala secara lembut. Pijatan ini juga memberikan efek relaksasi pada kepala Anda.
Â
4. Penggunaan Kondisioner
Gunakan kondisioner pada ujung rambut, bukan di kulit kepala. Kondisioner berfungsi untuk menutrisi batang rambut. Jika digunakan di kulit kepala, kondisioner dapat mengganggu produksi sebum alami dan membuat rambut terlihat lepek.
5. Mengeringkan Rambut
Setelah keramas, keringkan rambut dengan handuk secara lembut. Hindari menggosok rambut dengan handuk, karena dapat merusak struktur rambut.
Bagi Anda yang menggunakan hair dryer, perhatikan waktu penggunaannya. Menggunakan hair dryer terlalu lama dapat merusak kutikula rambut, menyebabkan rambut menjadi kering, bercabang, dan rontok.
6. Penggunaan Vitamin Rambut
Penggunaan vitamin rambut bermanfaat untuk menutrisi dan membuat rambut tampak berkilau. Namun, gunakanlah secukupnya.
Penggunaan yang berlebihan dapat membuat rambut tampak berminyak. Pilih vitamin rambut yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi rambut Anda.
Keramas adalah rutinitas yang sering kita lakukan. Dengan menerapkan cara-cara yang benar, rambut dan kulit kepala Anda akan lebih sehat dan memancarkan kealamiannya.
Advertisement