Liputan6.com, Jakarta Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil kembali ke zona hijau di tengah peringatan kemungkinan munculnya potensi downreversal akibat kurangnya dukungan sentiment positif. Pada kenyataannya, IHSG sejak awal perdagangan secara bertahap mengalami kenaikan hingga akhirnya ditutup positif di akhir sesi perdagangan.
Riset PT Trust Securities, Rabu (12/3/2014) menilai mulai adanya berita mengenai pembagian dividen dari para emiten memberikan sentimen yang cukup positif sehingga dapat mengimbangi kekhkawatiran jelang rilis BI rate dan negatifnya laju bursa saham AS-Eropa. Ditambah lagi dengan positifnya laju bursa saham Asia turut menambah sentimen positif yang ada.
Sepanjang perdagangan kemarin, IHSG menyentuh level tertinggi 4.706,60 di pertengahan sesi II dan terendah 4.672,54 di awal sesi I. IHSG menutup perdagangan di level 4.704,21 dengan volume perdagangan naik dan nilai total transaksi turun.
Pada perdagangan kali ini, Kepala Riset PT Trust Securities, Reza Priyambada memperkirakan IHSG akan berada pada rentang support 4651-4689 dan resisten 4715-4728. Morning star kembali dekati upper bollinger band (UBB). MACD masih upreversal terbatas dengan histogram positif yang menurun. RSI, Stochastic, dan William’s %R cenderung flat.
“IHSG bertahan di atas target support (4656-4669) dan berhasil melewati target resisten (4694-4715),” katanya.
Secara teknikal, ujar Reza, indeks kembali mengindikasikan adanya potensi kenaikan lanjutan. Namun, kondisi asing yang masih mencatatkan nett sell serta sentimen yang kurang mendukung membuat pelaku pasar diimbau untuk tetap harus mewaspadai potensi downreversal.
Pertimbangan saham-saham antara lain:
1. MNCN, 2595-2825, trading buy selama naik 2600
2. SMGR, 15000-15650, maintained buy selama naik 15400
3. BSDE, 1630-1695, trading sell jika1665 gagal bertahan
4. ADHI, 2535-2745, maintained buy selama naik 2685
5. CTRP, 810-875, trading sell jika 850 gagal bertahan
6. CPIN, 4150-4225, maintained buy selama naik 4195
7. JPFA, 1520-1635, maintained buy selama naik 1595.
Prediksi IHSG: Secara Teknikal Masih Ada Peluang Kenaikan
Pelaku pasar diimbau untuk tetap waspada mengingat masih adanya nett sell asing.
diperbarui 12 Mar 2014, 06:16 WIBDiterbitkan 12 Mar 2014, 06:16 WIB
Mengawali pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) harus berkubang di zona merah dengan turun 20,65 poin ke level 4.665,24
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Liga InternasionalLiverpool Bayar Mahal Kemenangan atas Real Madrid di Liga Champions
9 10
Berita Terbaru
Tips Agar HP Tidak Lemot: Panduan Lengkap Mengoptimalkan Kinerja Smartphone
Cara Diet yang Benar: Panduan Lengkap Menurunkan Berat Badan Secara Sehat dan Aman
Program 3 Juta Rumah Bakal Bikin Konsumsi Listrik RI Naik, Jadi Berapa?
VIDEO: Situasi Tambang Galian C di Solok Selatan
Dzikir dan Doa Setelah Sholat Dhuha, Panduan Lengkap beserta Keutamaannya
Bingung Tetangga belum Bayar Utang, Perlu Ditagih atau Tidak?
VIDEO: Klaim Unggul Hitung Cepat, Calon Bupati Jeje Ritchie Langsung Sujud Syukur dan Menangis
Angger Dimas Muncul Usai Yudha Arfandi Divonis 20 Tahun Penjara: Sampai Kapanpun Saya Tidak Ikhlas
Jadwal Sepak Bola Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Punya Target Bawa Piala Kemenangan
Cara Mengecilkan Payudara: Metode Alami dan Efektif
VIDEO: Presiden Filipina: Pemakzulan Terhadap Wapres akan Buang-Buang Waktu
Menko Zulkifli Hasan Ingin Bulog Jadi Lembaga Lebih Kuat, Ini Alasannya