Liputan6.com, Tokyo, Jepang Crazy Shampoo yang merupakan salah satu band visual kei Jepang, baru saja mengumumkan rencana pembubarannya pada bulan Mei 2014 yang akan datang. Padahal, pada Desember 2013 mereka baru saja mengumumkan untuk merilis full album perdananya pada Mei 2014.
Pengumuman mendadak ini tentu saja mengejutkan seluruh pihak yang terlanjur menjadi fans berat mereka. Crazy Shampoo sendiri mengungkapkan bahwa mereka bakal bubar setelah melakukan konser di Shibuya La.Mama pada 18 Mei 2014.
Band yang beranggotakan lima orang ini baru terbentuk pada 18 June 2010. Personel yang ada di dalamnya antara lain adalah Yoshiatsu (vokal), Sion (gitar), Daisuke (gitar), Tatsuki (bass), dan Akira (drum). Aito (gitar) dan Hiroki (drum) adalah dua nama yang kini sudah menjadi mantan anggotanya.
Setelah pengumuman rencana bubarnya Crazy Shampoo, Shion pun mengungkapkan melalui akun Twitternya. "Komentarnya sangat mendadak, tapi hingga 18 Mei kami akan memberi yang terbaik dengan kekuatan kami. Jadi mohon dukung kami hingga hari itu," tuangnya.
Sebelumnya, Yoshiatsu pernah mengungkapkan melalui blog miliknya seusai Crazy Shampoo manggung di Takadanobaba AREA. Kala itu, ia mengungkapkan bahwa dukungan dari para fans saat hadir di konser bandnya sangat penting bagi dirinya.
Hingga kini, masih belum diketahui penyebab bubarnya band yang baru berusia empat tahun ini. Padahal, masih ada tiga panggung yang tersisa sebelum mereka resmi menjadi band yang tinggal sejarah di dunia musik Jepang.
Band Visual Kei Crazy Shampoo Dibubarkan
Crazy Shampoo bakal bubar setelah melakukan konser di Shibuya La.Mama pada 18 Mei 2014.
Diperbarui 10 Apr 2014, 21:20 WIBDiterbitkan 10 Apr 2014, 21:20 WIB
Crazy Shampoo bakal bubar setelah melakukan konser di Shibuya La.Mama pada 18 Mei 2014.... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Potret Model Gamis Anak Kombinasi, Padupadan Ini Bikin Putra Putri Tampil Modis
Jumlah Angka Kelahiranmu Ungkap Kepribadian Secara Mendalam, Coba Hitung
Nenek 80 Tahun Selamat Setelah Terjatuh dari Lantai 6 dan Mendarat di Atap Mobil
Kurs USD Hari Ini 25 April 2025, Perang Tarif Masih Jadi Momok
ASDP Angkut 5,82 Juta Penumpang Selama Mudik Lebaran 2025
Perempuan Ini Siap Jalani Operasi Plastik ke-401 Usai Disiram Air Keras oleh Mantan Pacar
Ada 2 Gelar Baru yang Bakal Diperebutkan 45 Finalis Puteri Indonesia 2025
Top 3: Kenali Tanda-Tanda Depresi pada Diri Sendiri
Idul Adha 2025 Diperkirakan Jatuh pada 6 Juni, Tapi Masih Tunggu Sidang Isbat
Harga Bitcoin Sentuh Rp 1,56 Miliar di Tengah Aksi Borong Institusi
Tren Harga Emas 2020–2025: Benarkah Selalu Menguntungkan?
6 Model Baju Anak Perempuan Umur 4 Tahun Terbaru, Kekinian dan Nyaman Dipakai