Liputan6.com, Jakarta Mantan personel girlband Cherrybelle, Anisa Rahma, akhirnya berhasil merampungkan penggarapan single solo perdana miliknya yang berjudul 'Menari Bersama Bintang'.
Lagu tersebut dikerjakan Anisa dengan waktu panjang. Tak heran, ia begitu antusias saat meluncurkan lagu terbarunya yang sekaligus menandakan eksistensi dara berusia 22 tahun ini sebagai penyanyi solo.
"Aku lebih ke yang excited dengan lagu ini. Benar-benar mengeksplor suara aku lagi, tantangannya juga bertambah (karena menyanyi sendirian)," ucap Anisa saat ditemui di Airman Planet, Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Sabtu (12/4/2014) malam.
Masih mengandalkan lagu-lagu bertempo cepat dan ceria, Anisa membentuk karakter lagu tersebut menjadi enak untuk didengar. Balutan aransemen musik yang ceria, sedikit mengingatkan suara Anisa pada grup lamanya, Cherrybelle.
Akan tetapi, Anisa berusaha mati-matian untuk menghilangkan kesan Cherrybelle pada cara bermusiknya. Dan itu dilakukannya lewat single 'Menari Bersama Bintang'.
"Untungnya aku berhasil menampilkan karakter suara aku sendiri. Kata produser, karakter aku berbeda (dengan Cherrybelle). Pokoknya sekali dengar, orang akan tahu kalau yang nyanyi itu Anisa," tutup dia.
Anisa Rahma Tinggalkan Image Cherrybelle di Single Baru
Anisa Rahma, akhirnya berhasil merampungkan penggarapan single solo perdana yang berjudul 'Menari Bersama Bintang'.
Diperbarui 13 Apr 2014, 18:00 WIBDiterbitkan 13 Apr 2014, 18:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Udinese Ingin Merekrut Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes, Dipantau Klub Bundesliga hingga La Liga
Polisi tahan Nikita Mirzani dan Asistennya Terkait Kasus Dugaan Pemerasan
Resep Ayam Kecap Bumbu Ulek untuk Sahur, Hidangan Lezat dan Praktis untuk Keluarga
350 Kata-Kata Jawa Cidro Penuh Makna untuk Berbagai Situasi, Ungkapkan Perasaan
OJK Siapkan Regulasi untuk Adopsi Blockchain dalam Perbankan
Menag Upayakan Tambahan Kuota Pendamping Haji Resiko Tinggi
Elnusa Genjot Investasi untuk Penguatan Operasional dan Proyek Strategis
350 Kata-Kata Insecure yang Memotivasi untuk Bangkit, Tingkatkan Kepercayaan Diri
Resep Pindang Bandeng Betawi: Gurih, Asam Segar, Bikin Nagih
50 Sindiran Kata-Kata Selingkuh yang Menusuk Hati, Ungkap Rasa Kecewa
Penyebab Kolesterol Naik Saat Puasa Ramadan dan Cara Mengatasinya
Resep Roti Kacang Lengkap dengan Variasinya, Camilan Spesial saat Lebaran