Liputan6.com, Jakarta Apa film Indonesia paling banyak ditonton tahun ini?
Kalau Anda mengira The Raid 2: Berandal bakal jadi yang terlaris, Anda salah. Sebab, hingga awal pekan ini The Raid 2 masih belum mampu menggeser Comic 8 sebagai film terlaris tahun ini.
Puncak box office film Indonesia 2014 masih diduduki Comic 8 yang meraih 1,6 juta penonton. The Raid 2 bertengger di urutan kedua dengan mengumpulkan hampir 1,5 juta.
Menengok jadwal bioskop, per Senin (12/5/2014) ini The Raid 2 hanya tinggal tersisa di Blok M Square (hanya tayang dua show) dan di Gorontalo (empat show).
The Raid 2 sepertinya takkan mampu mengungguli film pertama yang rilis 2012 lalu yang meraih lebih dari 1,8 juta penonton.
Hal tersebut rasanya di luar dugaan karena The Raid 2 dibuat lebih kolosal, melibatkan lebih banyak pemain dan setting lebih beragam.
Untuk adegan aksi, The Raid 2 memakan sepuluh buah mobil hancur serta membangun sebuah halte busway untuk kemudian dihancurkan.
Produser Merantau Films, rumah produksi yang membuat The Raid 2, Ario Sagantoro mengatakan filmnya berbujet Rp 54 miliar.
The Raid 2 sebetulnya cukup menjanjikan saat pertama dirilis. Pada hari pertama tayang, 28 Maret silam, The Raid 2 ditonton 91 ribu penonton. Kata pengamat film Yan Widjaya, ini rekor terbanyak penonton film di hari pertama dalam sejarah film Indonesia. Dalam sepekan The Raid 2 meraih 1 juta penonton.
Namun, lama-lama performa The Raid 2 di bioskop mulai terseok seiring makin banyak film saingan tayang. Dari dalam negeri ada film horor macam Oo Nina Bobo, Mall Klender dan yang terbaru, film Raditya Dika, Marmut Merah Jambu.
Sedang dari Hollywood serbuan film-film musim panas sudah dimulai dengan rilis The Amazing Spider-Man 2: Rise of Electro.
Pertanyaannya, apa filmnya bakal balik modal?
Mari berhitung dahulu. Dari tiket bioskop, yang rata-rata harganya Rp 30 ribu, produser kebagian Rp 10 ribu. Sisanya untuk pajak dan pihak bioskop.
Jika penontonnya dikatakan 1,5 juta orang, kalikan dengan Rp 10 ribu, maka produsernya membawa pulang uang Rp 15 miliar. Jelas masih jauh dari bujet Rp 54 miliar.
Yang mungkin membesarkan hati dan bikin produser tak terlalu pusing tujuh keliling memikiarkan uang kembali, The Raid 2 tak cuma tayang di negeri sendiri.
The Raid 2 tayang di berbagai negara, termasuk di Amerika Serikat. Menengok situs boxofficemojo, per 8 Mei kemarin, filmnya mengumpulkan AS$ 2.572.183 atau setara Rp 29,6 miliar.
Jika filmnya sudah turun dari bioskop pun, produsernya masih bisa dapat penghasilan dari royalti DVD dan hak siar TV. Bujet Rp 54 miliar rasanya sih bakal tertutupi.(Ade/Feb)
The Raid 2: Berandal Ditonton 1,5 Juta, Sudah Balik Modal?
Ternyata The Raid 2: Berandal mungkin takkan jadi film terlaris tahun ini. Lalu, apa modal Rp 54 M bakal kembali ke produser?
diperbarui 12 Mei 2014, 14:20 WIBDiterbitkan 12 Mei 2014, 14:20 WIB
Arifin Putra dan Oka Antara punya cerita menarik saat melakoni adegan syuting yang dianggap paling menyakitkan.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Pemain Timnas Indonesia yang Paling Bersinar di 2024
KPK Ungkap Alasan Cegah Eks Menkumham Yasonna Laoly ke Luar Negeri
Kaleidoskop Sulut 2024: Kampanye Spektakuler Prabowo, Erupsi Hebat Gunung Ruang, Hingga 30 Jam Sulut Tanpa Listrik
Kado Natal Istimewa dari Kemendagri: Bima Serahkan Dokumen Kependudukan Lengkap untuk Bayi Lahir 25 Desember
H-1 Libur Nataru, Lalu Lintas Meningkat di Gerbang Tol Trans Jawa
Dapat Tawaran Boyong Christopher Nkunku dari Chelsea, Barcelona Mau Tampung?
Kiprah Berau Coal Ikut Terlibat Bantu Korban Bencana Alam di Sukabumi
Ratusan Penumpang Tertahan di Kuala Tungkal Akibat Kapal Rusak, KPLP Tanjung Uban Kerahkan KN Sarotama
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Jalur Wisata Pantai Mutun Lampung
Benarkah Uang Suami Sepenuhnya Milik Istri? Begini Pandangan Islam
Pertunjukan Wayang Kulit Ki Anom Dwijo Kangko Sukses Meriahkan HUT ke-129 BRI
Wapres Gibran Sapa Jemaat Natal di GBI Solo, Sampaikan Pesan soal Toleransi