Ramzi Pulang Kandang ke Indosiar

Mengawali karirnya di Indosiar, Ramzi bahagia bisa kembali ke Indosiar.

oleh FX. Richo Pramono diperbarui 10 Jun 2014, 08:30 WIB
Diterbitkan 10 Jun 2014, 08:30 WIB
Ramzi Pulang Kandang ke Indosiar
Mengawali karirnya di Indosiar, Ramzi bahagia bisa kembali ke Indosiar.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ramadan Penuh Berkah yang menjadi tema Indosiar pada bulan Ramadan tahun ini nampaknya menjadi berkah pula bagi Ramzi. Ramzi yang kerap menghiasi layar Indosiar dengan program Dangdut Academy dan D'Terong kini mendapat tempat mengisi program Ramadan milik Indosiar.

Ramzi beserta istrinya, Avi Basalamah, didaulat menjadi host Akademi Syiar Indonesia (AKSI Junior) yang akan menghiasi layar kaca pemirsa selama bulan Ramadan berlangsung mulai tanggal 15 Juni 2014 pada pukul 14.00WIB. Bagi Ramzi, ini merupakan momentum kepulangannya ke Indosiar.

"Ini momen saya untuk pulang kandang ke Indosiar. Saya dulu memang mengawali karir ya di Indosiar ini, dengan 3 sinetron waktu itu. Salah satunya yang paling hits Cintaku di Rumah Susun," ungkap pemilik nama lengkap Ramzi Geys Thebe sesaat setelah konferensi pers, Senin (9/6/2014) di Daan Mogot, Jakarta Barat.

Program AKSI Junior yang akan melibatkan peserta berusia 12 tahun tersebut akan diisi oleh juri kondang seperti Ustad Subkhi Al Buqhury, Ustad Al Habsy, Ustad Solmed, Opick, dan Yenny Wahid. Program yang telah melalui audisi diberbagai kota ini akan mengkonsepkan Ramzi beserta Avi menjadi ayah dan ibu para peserta.

"Konsepnya memang saya dengan istri menjadi ayah dan ibu, karena kan pesertanya anak-anak. Saya yakin suatu saat Indosiar akan menjadi barometer program-program Ramadan," tutup Ramzi di bilangan Daan Mogot, Jakarta Barat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya