Liputan6.com, Bogor Musisi senior Dwiki Dharmawan menilai apresiasi para pemimpin terhadap para seniman, terutama di daerah, masih jauh dari kata maksimal. Padahal, menurut dia, seniman punya jasa yang sangat besar dalam memajukan budaya di Indonesia.
"Seniman itu dari dulu sampai sekarang telah mengambil peran dalam pembangunan bangsa Indonesia. Dari sastrawan sampai ke teater," tutur Dwiki saat ditemui di konser 'Semarak Merah Putih' yang digelar di Bogor, Jawa Barat, Kamis (26/6/2014) malam.
Pentolan grup musik jazz Krakatau ini mengaku kebingungan lantaran nasib para seniman masih jauh dari harapan. Ia pun teringat dengan janji-janji para pemimpin yang ingin menyejahterakan seniman pada saat musim kampanye seperti sekarang.
"Pembangunan bangsa Indonesia ini tak akan pernah lepas dari tangan seniman, mereka memberikan kontribusi pada bangsa, tanpa minta ini itu, tapi ada buktinya," tegas dia.
Suami penyanyi Ita Purnamasari itu juga mengingatkan kepada para calon pemimpin bangsa ke depan untuk lebih memperhatikan para seniman, terutama dalam hal membangun masa depan kebudayaan Indonesia yang kini semakin tergerus budaya Barat.
"Produk kebudayaan itu harus lebih didorong lagi. Bahwa ada penjagaan kebudayaan dalam konteks besar. Bagaimana melakukan pemerinatah yang bersih, bermoral, dan tidak korupsi," katanya.
Dwiki Dharmawan Ingatkan Calon Pemimpin Agar Tak Lupakan Seniman
Musisi senior Dwiki Dharmawan menilai apresiasi para pemimpin terhadap para seniman, terutama di daerah, masih jauh dari kata maksimal.
Diperbarui 27 Jun 2014, 16:20 WIBDiterbitkan 27 Jun 2014, 16:20 WIB
Musisi senior Dwiki Dharmawan menilai apresiasi para pemimpin terhadap para seniman, terutama di daerah, masih jauh dari kata maksimal.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Vergia Septiana Bawa Vastra Indonesia Rilis Koleksi Ied Series saat Momentum Ramadhan
Kerek Penjualan sebelum Lebaran, TVS Kasih Harga Spesial untuk Callisto 110
Pemkot Bekasi Pastikan Kecukupan Logistik Dapur Umum di 8 Kecamatan Terdampak Banjir
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah