Liputan6.com, Jakarta Pesulap Adri Manan sadar betul bila tak selamanya ia bisa mencari rejeki di pentas hiburan. Selain usia makin bertambah, Adri juga harus bersaing dengan pesulap-pesulap muda yang kian bermunculan. Untuk itu, ia pun berpikir untuk mulai berbisnis.
"Kalau seorang entertainer, dari awal harus berpikir selesai jadi artis mau jadi apa. Saya berbisnis untuk mempersiapkan pensiun dan masa depan anak-anak," ujar Adri saat syukuran kantor barunya di kawasan Summarecon Bekasi, Jawa Barat, baru-baru ini.
Tepatnya satu setengah tahun lalu, Adri memulai bisnis bersama seorang rekannya yang bernama Hans. Keduanya mengembangkan jaringan ritel untuk menjual sabun Amoorea, sebuah sabun kecantikan yang berasal dari lumpur. Langkah Adri berbisnis sabun cukup unik mengingat para selebriti biasanya berbisnis kuliner.
"Ini bisnis ajaib. Ketika saya coba pakai sabun ini, dalam tiga menit sudah terasa efeknya bikin kulit kencang sehingga terlihat awet muda. Dari situ saya optimistis kalau usaha ini pasti sukses," kata Adri.
Indikator kesuksesan itu, lanjut Adri, terlihat dari banyaknya member yang tergabung di jaringan ritel tersebut. Dalam enam bulan, ia berhasil mengumpulkan 11 ribu anggota re-seller.
"Kalau mau tahu, dari seluruh bisnis jaringan, statistik kami paling di atas saat ini. Bulan depan kami rencana mau buka cabang di Singapura dan Thailand," tutur dia.(Jul/Mer)
Siapkan Pensiun, Adri Manan Bisnis Sabun Lumpur
Pesulap Adri Manan sadar betul bila tak selamanya ia bisa mencari rejeki di pentas hiburan.
Diperbarui 14 Jul 2014, 11:40 WIBDiterbitkan 14 Jul 2014, 11:40 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Deretan Promo THR Ramadan dari ShopeePay: Bagi THR & Raih Untung!
Gus Baha Ungkap Doa setelah Sholat yang Membuat 30 Malaikat Berebut Mencatat Pahalanya
Prajurit Aktif Rangkap Jabatan Sipil Harus Pensiun Dini atau Mundur, Siapa Bakal Terdampak?
Kadar Emas Paling Ideal Ternyata Bukan 24 Karat, Berapa?
Guru Cabuli 8 Siswa di Sikka Ternyata Berstatus ASN P3K, Apa Sanksinya?
Barcelona Krisis Keuangan, Chelsea Berani Tawar Gavi
8 Resep Sambal Khas Nusantara: Pedas, Nikmat, dan Mudah Dibuat
6 Fakta Menarik Masjid Sunan Giri Gresik yang Dikelilingi 300 Makam
Hubble Ungkap Masa Depan dan Masa Lalu Galaksi Andromeda
Potret Keindahan Bulan Sabit Sejajar dengan Kubah Hijau Masjid Nabawi, Bikin Takjub
Aulia Rahman Basri Resmi Maju PSU Pilkada Kukar, Gantikan Edi Damansyah
Detik-Detik Puluhan Napi Lapas Kutacane Kabur, Dipicu soal 'Bilik Asmara'