Liputan6.com, Jakarta Kejaksaan Agung RI akhirnya mengeksekusi enam terpidana mati pada Minggu (18/1/2015) dini hari. Keenam orang tersebut merupakan terdakwa dalam kasus narkotika yang mayoritas berasal dari luar negeri.
Diberlakukannya hukuman mati terhadap para pelaku narkoba disambut baik oleh Cakra Khan. Pelantun Harus Terpisah ini mendukung langkah pemerintah menegakkan hukum yang tegas.
"Kalau saya setuju ya (hukuman mati), soalnya narkoba juga buruk buat negara. Hukum harus ditegakkan cuma harusnya bukan hanya pembawa narkotika saja," kata Cakra Khan kepada Liputan6.com, Senin (19/1/2015).
Selain narkoba, Cakra merasa para pelaku korupsi juga mendapat hukuman yang setimpal. Pasalnya, kata Cakra, tindak pidana korupsi sudah sangat mengkhawatirkan.
"Untuk koruptor juga sama. Hukumannya jangan pilih kasih. Harus dihajar, harus dihukum mati dan pemerintah harus lebih tegas," terang penyanyi bersuara serak ini.
Jika hukuman mati tak digubris, Cakra punya ide gila. Ia menyarankan para pelaku korupsi atau narkoba diasingkan ke sebuah pulau tertentu yang sepi.
"Kalau menurut saya sih biar lebih kasihan lagi, biarkan saja diisolir di pulau yang nggak ada apa-apanya. Biar mati alami, hehehe," ceplos Cakra Khan. (fei)
Cakra Khan: Koruptor Harusnya Dihukum Mati atau Diasingkan
Cakra Khan meminta pemerintah lebih dengan hukuman terhadap koruptor.
Diperbarui 19 Jan 2015, 15:20 WIBDiterbitkan 19 Jan 2015, 15:20 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Perusahaan Tiongkok Lanjutkan Proyek Baterai EV Gantikan LG Energy Solution
Lirik Lagu BCL Selalu Ada di Nadimu OST Jumbo, Punya Makna Dalam
Mengenal Fenomena Bulan Tersenyum Bareng Venus dan Saturnus, Apa Itu?
Produksi Beras Indonesia Diprediksi Tembus 13,95 Juta Ton, Wamentan Bongkar Faktor Utamanya!
Hari Bumi Sedunia 2025, Ini Keistimewaan Menanam Pohon dan Melestarikan Alam dalam Islam
Hingga Tengah Malam, Puluhan Ribu Orang Antre Beri Penghormatan Terakhir kepada Paus Fransiskus
MAKI Sebut KPK Takut Periksa Ridwan Kamil di Kasus Korupsi Iklan BJB
7 Potret Model Gamis Anak Kombinasi, Padupadan Ini Bikin Putra Putri Tampil Modis
Jumlah Angka Kelahiranmu Ungkap Kepribadian Secara Mendalam, Coba Hitung
Wiranto: Presiden Prabowo Hormati 8 Tuntutan Forum Purnawirawan TNI
Nenek 80 Tahun Selamat Setelah Terjatuh dari Lantai 6 dan Mendarat di Atap Mobil
Kurs USD Hari Ini 25 April 2025, Perang Tarif Masih Jadi Momok