Ekonomi Merosot, Istri Jual Batu Akik Milik Tessy?

Sang istri, Sri Wahyuni mengatakan bahwa kondisi keuangan pasca tertangkapnya Tessy, semakin buruk.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 25 Mar 2015, 20:45 WIB
Diterbitkan 25 Mar 2015, 20:45 WIB
Ekonomi Merosot, Istri Jual Batu Akik Milik Tessy?
Sang istri, Sri Wahyuni mengatakan bahwa kondisi keuangan pasca tertangkapnya Tessy, semakin buruk.

Liputan6.com, Jakarta Lima bulan lebih sudah komedian Kabul Basuki atau Tessy Srimulat mendekap di tahanan lantaran penyalahgunakan narkotika jenis Shabu. Tessy ditangkap satuan unit narkoba Badan Narkotika Nasional (BNN) pada Kamis (24/10/2015) di Rawa Bugel, Bekasi.

Sang istri, Sri Wahyuni mengatakan bahwa kondisi keuangan pasca tertangkapnya Tessy, semakin buruk. Pasalnya, hanya Tessy yang biasa menghasilkan uang untuk kehidupan sehari-hari.

"Ya ekonomi merosot, kan yang cari uang lagi ada di sini (tahanan). Tetapi masih bisa menutupi. Para pelawak teman Mas Tessy juga membantu," kata Sri di Pengadilan Negeri Bekasi, Jawa Barat, Rabu (25/3/2015).

Kabarnya, dengan kondisi ekonomi seperti itu membuat keluarga menjual batu akik milik sang komedian nyentrik. Seperti yang diketahui, Tessy merupakan penggemar sekaligus kolektor batu akik.

"Batu akiknya masih ada di rumah, masih komplet, itu kan kesayangan dia. Saya juga nggak utak-atik itu. Banyak koleksinya, satu kotak gitu bisa ada 20-an batu," tukas Sri.

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya