Kim Kardashian Kesal Namanya Tak Ada di Daftar Vogue

Kim Kardashian ternyata tak pernah tercantum di daftar Vogue.

oleh Sylvia Puput Pandansari diperbarui 13 Mei 2015, 17:20 WIB
Diterbitkan 13 Mei 2015, 17:20 WIB
Kim Kardashian
foto: RadarOnline

Liputan6.com,Los Angeles Kim Kardashian tampil memukau dan mencuri perhatian ketika hadir di ajang bergengsi Met Gala 2015. Kim datang ditemani suaminya, Kanye West. Kim, sosialita berpakaian transparan, siapa yang tak melihat ratu selfie itu? Namun bak disambar petir, nama Kim tak pernah muncul di daftar tamu majalah Vogue.

Dailymail

Malah, seperti dikabarkan RadarOnline, Rabu (13/5/2015) nama adik Kim, Kendall Jenner justru tercantum di sampul majalah fesyen bergengsi yang dikepalai oleh Anna Wintour.

Banyak nama-nama artis papan atas, namun tak tertera Kim Kardashian. Vogue hanya menulis beberapa nama besar seperti Beyonce, Jennifer Lawrence, George dan Amal Clooney, Derek Jeter, Kendall Jenner, Jennifer Lopez, FKA Twigs dan Robert Pattinson, Lady Gaga.

Kendall Jenner. (foto: Mirror.co.uk)

Kim dikabarkan kesal dengan hal ini, pasalnya jika diingat-ingat Kim sangat mengharapkan tampil di sampul majalah Vogue, sampai-sampai Kanye West harus berkali-kali membujuk nyonya Wintour untuk itu. Meski pada akhirnya tampil bersama suaminya, Kanye West, penjualan majalah Vogue versi kala itu dilaporkan menurun.

Akhirnya, Kim Kardashian Jadi Model Sampul Vogue

Mungkin ini salah satu alasan Vogue tak menulis nama ibu North West tersebut. Belum lagi, untuk cover majalah ini, terpampang nyata wajah Rihanna dengan gaunnya kuning dan super besar. meski mendapat banyak meme, Rihanna justru dipilih karena desain gaun yang elegan dan klasik.

Rihanna saat menghadiri acara Met Gala 2015. (foto: nylon magazine)

(Put/Feb)

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya