Bulan Puasa ke Bar, Vitalia Shesya: Terserah Kalian Mau Hina Saya

"Terserah kalian mau menghina saya seperti apa," ucap Vitalia Shesya

oleh Hernowo Anggie diperbarui 16 Jul 2015, 13:00 WIB
Diterbitkan 16 Jul 2015, 13:00 WIB
Vitalia Shesya
Vitalia Shesya. (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Liputan6.com, Jakarta Vitalia Shesya menerima ajakan teman-temannya untuk berkumpul di sebuah bar dan karaoke. Di sana, model seksi berusia 28 tahun itu sempat mengonsumsi minuman beralkohol yang membuat dirinya mabuk dan berujung pada hasil positif menggunakan ekstasi.

Vitalia Shesya (liputan6.com/Faisal R Syam)

Perbuatan bintang film `Hantu Merah Casablanca` itu pun dianggap tak menghormati bulan Ramadan. Di saat umat Muslim tengah menjalankan ibadah puasa, ia dan teman-temannya tetap berpesta hingga berujung penangkapan karena kasus narkoba.

Vitalia Shesya pun menyadari hal itu dan meminta maaf kepada masyarakat karena perbuatannya yang dianggap mencederai Ramadan sebagai bulan penuh berkah dan ampunan.

Vitalia Shesya

"Terserah kalian mau menghina saya seperti apa," ucap Vitalia Shesya menanggapi aktivitasnya berada di sebuah klub saat Ramadan di Gedung Badan Narkotika Nasional (BNN), Jakarta Timur, Rabu (15/7/2015) malam.

Diakui Vitalia Shesya, ia sangat menyesal melakukan aktivitas yang seharusnya tidak dilakukan di bulan puasa. "Saya juga sangat kecewa dengan diri saya, mohon maaf, ya semuanya," ungkap model seksi beranak dua ini.

Vitalia Shesya

Vitalia Shesya tertangkap di sebuah kamar hotel di bilangan Ancol, Jakarta Utara pada 11 Juli 2015 lalu. Ia ditangkap polisi bersama teman-temannya dengan sejumlah barang bukti narkoba.

Dari hasil tes urine, Vitalia Shesya dinyatakan positif mengonsumsi ekstasi. Tapi, karena tak ditemukan barang bukti kepemilikan narkoba, Vitalia Shesya pun tak ditahan dan hanya diwajibkan menjalani rehabilitasi. (GIE/Put)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya