Liputan6.com, Jakarta Kasus penganiayaan Tamara Bleszynski oleh seseorang berinisial WS sempat menghebohkan publik pada April 2016 lalu. Kabarnya, proses hukum kasus tersebut belum juga rampung hingga saat ini.
Advertisement
Baca Juga
Ditemui di acara launching produk Madeline Rose by The Harvest di Harvest Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (4/8/2016), mantan suami Tamana, Mike Lewis, membenarkan hal tersebut. "Aku kasihan sama anak dan mantan istriku. Kita memang mengikuti proses pengadilan, sampai sekarang belum beres," ujar ayah satu anak tersebut.
Bagi Mike, penganiayaan yang menimpa sang mantan istri benar-benar meresahkan pihak keluarga. "Itu sesuatu yang benar-benar berat untuk keluarga kita. Kejadian ini benar-benar merusak suasana keluarga kita. Sampai Kenzou harus tidak sekolah segala macam," tutur Mike.
Mike Lewis pun seakan meradang karena pelaku penganiayaan justru merupakan seorang penggemar Tamara yang sepatutnya tidak akan melakukan hal itu. "Kenapa sih harus mengganggu Tamara dengan katanya 'cinta'? Kalau cinta biarin saja. Sesuatu yang aku harap kalau dia cinta sama idolanya, biarin hidupnya tenang dong," tutur Mike.
Keprihatinan Mike akan kasus tersebut ia salurkan melalui dukungan yang tak pernah putus untuk sang mantan. Meski telah bercerai, hubungan Mike dan Tamara tetap harmonis.
"Dia mantan istri aku. Dan dia sama anak aku. Kalau butuh bantuan, aku akan berikan bantuan yang terbaik," ungkap pria yang dikabarkan tengah dekat dengan Raline Shah ini. Ia bahkan sempat mengirimkan petugas keamanan khusus untuk menjaga Tamara Bleszynski dan Kenzou di Bali. (Rin)