Jalani Pengobatan, Kaki Julia Perez Justru Membengkak

Kondisi kesehatan Julia Perez belum juga menunjukkan perkembangan berarti.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 07 Mar 2017, 11:00 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2017, 11:00 WIB
Julia Perez
Kondisi kesehatan Julia Perez belum juga menunjukkan perkembangan berarti.

Liputan6.com, Jakarta - Hampir sebulan lebih berada di rumah sakit, belum ada perkembangan berarti dari kondisi kesehatan Julia Perez. Kanker serviks yang dideritanya pun sudah memasuki stadium empat.

Kanker tersebut justru mulai meradang ke bagian selangkangan dan membuat kaki sebelah kirinya membengkak. Bahkan untuk berjalan saja, Julia Perez harus dipegangi.

 Perjuangan Julia Perez melawan kanker. (Instagram/juliaperrezz)

Ditambah lagi, kini pedangdut 36 tahun itu lebih banyak menghabiskan waktu di atas tempat tidur. Penampakan kaki bengkak Julia Perez itu diperlihatkan oleh akun @jupenizervip baru-baru ini.

Dalam foto tersebut tampak sosok aktris cantik Cut Tari berkunjung menjenguk Jupe yang masih terbaring lemah. Ukuran kaki sebelah kiri Julia Perez terlihat semakin membesar hingga ke bagian paha.

"Thanks mba @cuttaryofficial @cuttary dan team atas kunjungannya untuk mamita @juliaperrezz," tulisnya di keterangan foto.

Kondisi kaki Julia Perez yang membengkak itu tentunya membuat para penggemarnya semakin prihatin dengan keadaannya. Namun, tidak ada yang dapat mereka lakukan selain mendoakan Jupe dari jauh.

 Kaki sebelah kiri Julia Perez tampak membengkak [foto: instagram/jupenizervip]

"Ya allah kanker nya sampe kaki.. Semoga allah mengangkat penyakitmu @juliaperrez dan tidak dikembalikan lagi rasa sakit itu.. Amin ya allah," ujar @anandarima4.

"Gak tega liatnya, semoga Allah mengangkat segala penyakit mbak,Amiiin ya Robb," kata @lifiana_m.

"Ya Allah.... Mbak jupe kok kakinya tmbah besar to :'( :'( :'( ya Allah sembuhkanlah mbak jupe, hanya engkau yang bisa menyembuhkan @juliaperrezz," @rokhimahkasihati menambahkan.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya