Zayn Malik Tampil Botak Plontos, Penggemar Geger

Sang ibu memamerkan penampilan baru Zayn Malik melalui Instagram.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 04 Sep 2017, 11:10 WIB
Diterbitkan 04 Sep 2017, 11:10 WIB
Zayn Malik
Sang ibu memamerkan penampilan baru Zayn Malik melalui Instagram.... Selengkapnya

Liputan6.com, Los Angeles - Zayn Malik terkenal sering menggonta-ganti gaya rambutnya setelah resmi hengkang dari boyband One Direction, Maret 2015. Rambut cepak berwarna hijau, poni abu-abu, hingga pirang sempat dicicipi kekasih Gigi Hadid itu.

 Zayn Malik yang namanya sudah tak asing lagi di industri musik ternyata memiliki ketertarikan di bidang lain. Sebelum namanya melambung seperti sekarang, Zayn juga memiliki rencana untuk masa depannya yang cerah. (Instagram/zaynmalik)

Namun kali ini, perubahan gaya rambut Zayn Malik tampaknya terlalu di luar dugaan. Pasalnya, rekan duet Taylor Swift dalam "I Don't Wanna Live Forever" itu telah mencukur rambutnya hingga botak plontos.

Hal mencengangkan tersebut diperlihatkan ibunda Zayn Malik, Trisha Malik, melalui sebuah foto di Instagram pribadinya, @trishamalik1069, Minggu (3/9/2017). Dalam foto itu, Zayn Malik berpose di tengah sang kekasih dan sang ibu.

Gigi Hadid tampak tersenyum semringah ke arah kamera, sedangkan Zayn Malik menunjukkan wajah masam dan sang ibu mencium kepalanya. Trisha Malik hanya membubuhkan tiga emoticon hati dalam keterangan foto.

 

Reaksi publik lantas membanjiri kolom komentar foto yang disukai oleh lebih dari 89 ribu pengguna Instagram itu. Sebagian besar mengaku kaget dengan penampilan baru Zayn Malik. Meskipun begitu, mereka tetap menganggap sang idola terlihat menawan.

"Ya Tuhan, kenapa kau mencukur habis rambutmu?" ujar @paomora2016.

"Padahal rambut hijaumu tampak bagus. Ya, botak juga enggak apa-apa sih... Tapi dia benar-benar botak! Aku tetap mencintaimu kok, @zayn," tulis @zaynmichaelj.

"Aku benar-benar tidak mengenali dia! Tapi sayangku ini tampak sangat ganteng!" sahut @chelby.jrj.

 

Saksikan video menarik berikut ini. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya