Rayakan Idul Adha, Zayn Malik dan Gigi Hadid Ajak Ibunda

Gigi Hadid dan Zayn Malik mengajak serta ibunda masing-masing, Yolanda Hadid dan Trisha Malik saat merayakan Idul Adha.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 03 Sep 2017, 20:30 WIB
Diterbitkan 03 Sep 2017, 20:30 WIB
Gigi Hadid
Gigi Hadid dan Zayn Malik mengajak serta ibunda masing-masing, Yolanda Hadid dan Trisha Malik saat merayakan Idul Adha.

Liputan6.com, Los Angeles - Baru-baru ini, ternyata Gigi Hadid dan Zayn Malik merayakan hari raya Idul Adha bersama-sama. Pasangan selebritas internasional itu bahkan mengajak serta ibunda Gigi, Yolanda Hadid serta ibunda Zayn, Trisha Malik.

Momen perayaan umat Muslim tersebut diunggah oleh Yolanda Hadid di Instagram pribadinya, @yolanda.hadid, Sabtu (2/3/2017), waktu setempat. Di situ, tampak Zayn yang mengenakan kaus hitam diapit oleh ibunya dan Gigi Hadid. Sementara Yolanda Hadid berdiri di sisi putrinya.

Zayn Malik, Gigi Hadid, beserta ibunda masing-masing, Trisha Malik dan Yolanda Hadid. (Instagram - @yolanda.hadid)

Dalam fotonya, mereka semua melontarkan senyuman ke arah kamera. "Eid Mubarak kepada semuanya yang merayakan.......," Yolanda menulis dalam keterangan fotonya. Trisha lalu kembali mengunggah foto di halaman Instagram miliknya sendiri. "Eid Mubarak untuk semuanya... #BlessedDay," katanya kepada warganet.

Dalam komentar fotonya, warganet menyambut positif foto Zayn Malik, Gigi Hadid, dan kedua ibu mereka itu. "Shukran! Hope you and your family had a blessed Eid too! @yolanda.hadid," ujar @ohsaarahadams. "Love this pic so much. Relationship goal. God Blessed," kata @heyilidias. "Eid Mubarak to your beautiful families and all Muslim families around the world," @rimalfalah mengungkapkan.

Simak juga video berikut ini:

Hubungan Asmara

Pasangan selebritas Gigi Hadid dan Zayn Malik tampil keren dalam cover majalah Vogue dengan balutan busana dari Gucci. (Foto: Instagram/@teenvogue)

Gigi Hadid, dan Zayn Malik sendiri mulai berkencan pada 2015 lalu. Keduanya tampil di videoklip untuk single Zayn, "Pillowtalk". Sebelumnya, Gigi berkencan dengan Joe Jonas saat Zayn Malik yang mantan One Direction sedang menjalin hubungan dengan Perrie Edwards.

Gigi Hadid dan Zayn Malik pertama kali bertemu di sebuah pesta ulang tahun seorang teman. Gigi pernah mengungkapkan bahwa Zayn terlihat imut di matanya. Sementara Zayn pernah mengaku memiliki koneksi tersendiri yang dirasakannya terhadap Gigi Hadid.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya