Liputan6.com, Jakarta Laras (Natasha Wilona), Bos Ahua, dan pegawai yang lain cemas. Dara (Ersya Aurelia) belum juga datang, padahal pembukaan restoran harus segera dimulai. Tiba-tiba, mereka dikejutkan dengan kehadiran rombongan dancer. Begitu kelar, pemimpin penari yang memakai jaket hoody, melepaskan topinya. Betapa terkejutnya Laras, mengetahui sosoknya.
Baca Juga
Advertisement
Siapa orang yang sudah membuat pembukaan restoran Laras jadi ramai dikunjungi? Apa sebenarnya maksud orang tersebut? Berikut sinopsis lanjutan sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta yang akan tayang Jumat, 29 Desember 2017 malam ini.
Dara terjebak dengan Vino (Verrell Bramasta) di rumah Adijaya. Keduanya merasa tak nyaman satu sama lain. Bimo menahan Dara untuk tidak pergi, atas perintah Rani (Windy Wulandari). Rani ingin bicara secara pribadi dengan Dara. Dara semakin tak enak.
Laras Kesal
Dara melihat ponselnya berkali-kali dengan cemas. Ia sadar, pembukaan restoran harusnya sudah berlangsung sekarang. Bimo lalu mengantar Dara ke ruangan Rani menunggu. Dara khawatir Rani akan membahas soal Laras. Vino yang juga takut, meminta ikut. Tapi Bimo tak mengijinkan.
Laras yang sudah penasaran, hendak menghampiri si cowok misterius. Samsul kaget tahu Laras ternyata mengenalnya. Saat bersusah payah melewati orang-orang, cowok misterius menyadari kedatangan Laras. Ia malah sengaja pergi ke belakang sambil mengambil minum. Laras kesal, cowok misterius yang kerap mengikutinya, kembali kabur.
Advertisement
Dara Tertahan di Rumah Vino
Laras lega melihat teman-temannya bisa bekerja lagi. Tapi dia masih khawatir dengan Dara. Laras juga tak enak pada Leon (Bryan Domani) karena Dara harus pura-pura pacaran dengan Vino untuk membantunya.
Reza (Riza Syah) datang dan langsung dikenalkan Laras pada Leon. Leon yang sudah tahu Reza dari Dara, awalnya nampak santai. Namun, raut wajah Leon berubah saat Reza mulai membicarakan Dara.
Apakah Leon cemburu pada kedekatan Dara dan Reza? Lantas, akankah Laras bisa bertemu si cowok misterius lagi? Jangan lupa saksikan kisah pencarian Laras dalam Siapa Takut Jatuh Cinta malam ini mulai pukul 18.00 WIB, hanya di SCTV.