Fisik Sudah Jadi Wanita, Begini Cara Dinda Syarif Beribadah

Meski sudah merubah fisiknya menjadi perempuan, Dinda Syarif tidak lupa akan kodratnya sebagai laki-laki.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 08 Jun 2018, 11:30 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2018, 11:30 WIB
Dinda Syarif
Meski sudah merubah fisiknya menjadi perempuan, Dinda Syarif tidak lupa akan kodratnya sebagai laki-laki. [foto: instagram/dindasyarif]

Liputan6.com, Jakarta - Nama Dinda Syarif belakangan mencuri perhatian publik dengan statusnya sebagai seorang transgender. Namun melihat fisik dan wajahnya, banyak juga yang terkecoh dan mengira Dinda adalah wanita tulen.

Meski begitu Dinda Syarif tidak pernah menutupi kenyataan bahwa dirinya terlahir sebagai laki-laki. Baru-baru ini Dinda secara terang-terangan memperlihatkan foto transformasinya dari laki-laki menjadi perempuan.

"PUBERTY transisi hormon dari laki-laki ke perempuan. Dan aku lulus SMA umur 16th. Setelah lulus SMA langsung panjangin rambut Pas jaman sma ga ada foto nya, hilang karena facebook ke hack," cerita Dinda Syarif di Instagram pribadinya.

Di sisi lain, walaupun fisiknya kini sudah berubah total menjadi perempuan, Dinda Syarif ternyata tidak melupakan kodratnya sebagai laki-laki.

 


Pakai Sarung

Dinda Syarif
Dinda Syarif [foto: instagram/dindasyarif]

Banyak yang penasaran dengan cara Dinda menjalankan kewajibannya beribadah sebagai muslim. "Sis mau tanya dong terus kamu ibadahnya gimana ya? Hehe," tanya @andeviindri.

Dinda ternyata tetap menjalankan ibadahnya selayaknya laki-laki yakni dengan mengenakan sarung bukan mukena. "@andeviindri ibadah tetap pake sarung mbak, kan kodrat aku laki2, dan maaf masalah ibadah ga pernah aku publish, karena sama aja itu ria . Terima kasih," jawabnya.

 


Sesuai Kodrat

Dinda Syarif
Dinda Syarif [foto: instagram/dindasyarif]

Selain soal ibadah, Dinda Syarif juga mendapat pertanyaan yang tidak kalah menarik terkait dirinya yang kini sudah jadi 'perempuan'."Seandainya hari ini juga Tuhan ambil nyawa kakak, pingin dlm keadaan apa saat menghadap-Nya, sbgi fitrah laki2 atau wanita?" tanya @anda_ope.

Dan jawaban Dinda pun cukup mengejutkan. "@anda_ope tentu laki2 karna walau bagaimana pun saya tau kodrat saya laki, walau fisik saya perempuan, menghadap ke Tuhan ya tetap sesuai kodrat ku yaitu laki2 . Terima kasih," katanya.

 


Berprestasi

Dinda Syarif
Dinda Syarif mengikuti ajang Miss International Queen 2018 [foto: instagram/missinternationalqueen]

Menjadi seorang transgender tidak menghalangi Dinda Syarif untuk berprestasi. Pada 2016 lalu, Dinda Syarif sempat menjadi finalis Miss Waria.

Akhir Februari 2018 kemarin, Dinda terbang ke Thailand untuk mengikuti ajang kecantikan Miss International Queen 2018. Meski tak keluar sebagai pemenang, Dinda Syarif berhasil membawa pulang penghargaan untuk kategori kostum nasional terbaik.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya