Tak seperti Lucinta Luna, Dinda Syarif Sadar Kodratnya sebagai Lelaki

Dinda Syarif menyadari kodratnya sebagai lelaki.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 20 Mar 2018, 15:20 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2018, 15:20 WIB
[Bintang] Ini Dinda Syarif, Transgender Indonesia yang Dapat Penghargaan di Kontes Kecantikan Dunia
Cerita transgender asal Indonesia, Dinda Syarif yang berhasil membawa pulang penghargaan dari kontes kecantikan dunia, Miss International Queen 2018. (Foto: Instagram)

Liputan6.com, Jakarta - Dinda Syarif membuat kagum banyak orang. Ia baru saja meraih penghargaan kostum nasional terbaik di ajang Miss International Queen 2018 di Pattaya, Thailand, belum lama ini.

Ajang itu merupakan pemilihan transgender seluruh dunia. Dinda Syarif menjadi sorotan lantaran menampilkan kostum tari Topeng Cirebon, Jawa Barat.

Saat ini, meski secara penampilan sudah berubah seperti wanita sepenuhnya, Dinda Syarif masih menyadari kodratnya sebagai lelaki. Hal tesebut diketahui melalui balasan komentar darinya terhadap salah seorang pengikutnya yang bertanya di Instagram dalam unggahan Dinda Syarif pada Senin (19/3/2018).

"@dindasyarif ..kak saya pny 1 pernyataan bwt kakak ," seandainya hari ini juga Tuhan ambil nyawa kakak,pingin dlm keadaan apa saat menghadap-Nya,sbgi fitrah laki2 atau wanita?"...dijawab dlm hati kakak aja. Maaf ya kak😅🙏," tanya @anda_ope kepada Dinda Syarif.

Sadari Kodrat

Dinda Syarif
Dinda Syarif di ajang Miss International Queen 2018 [foto: instagram/missinternationalqueen]

"@anda_ope tentu laki2 karna walau bagaimana pun saya tau kodrat saya laki, walau fisik saya perempuan, menghadap ke tuhan ya tetap sesuai kodrat ku yaitu laki2 . Terimakasih 😊," jawab Dinda Syarif.

Terharu

[Bintang] Ini Dinda Syarif, Transgender Indonesia yang Dapat Penghargaan di Kontes Kecantikan Dunia
Cerita transgender asal Indonesia, Dinda Syarif yang berhasil membawa pulang penghargaan dari kontes kecantikan dunia, Miss International Queen 2018. (Foto: Instagram)

Jawaban tersebut membuat sang penanya terharu.

"@dindasyarif ...terimakasih kak 😊. Jujur jd terharu😖. Jazakallahu khoir...aamiin," balas sang penanya lagi.

Salut

[Bintang] Ini Dinda Syarif, Transgender Indonesia yang Dapat Penghargaan di Kontes Kecantikan Dunia
Cerita transgender asal Indonesia, Dinda Syarif yang berhasil membawa pulang penghargaan dari kontes kecantikan dunia, Miss International Queen 2018. (Foto: Instagram)

Jawaban Dinda ini tidak hanya membuat penanya kagum, tetapi warganet lain juga merasa hal yang sama. Banyak dari warganet yang kagum atas sikap Dinda Syarif.

"love banget jawaban k @dindasyarif ga munafik dn apa adanya... meski sebaik dan seburuk dan sesempurna apapun kk tidak pernah lupa diri kk dn agama kk.. semoga kebahagian selalu bernuai dikehidupan kk," tulis @ms.okta.icha.

"@dindasyarif ..Wow keren,, Salut sma kk,, seorang artis yg gk sombong & selalu sopan, ramah k pda para fansnya,, Smoga sukses & sehat rus y kk..😍😄," tambah @widiebudi88.

Dibandingkan

[Bintang] Ini Dinda Syarif, Transgender Indonesia yang Dapat Penghargaan di Kontes Kecantikan Dunia
Cerita transgender asal Indonesia, Dinda Syarif yang berhasil membawa pulang penghargaan dari kontes kecantikan dunia, Miss International Queen 2018. (Foto: Instagram)

Entah bagaimana, warganet kemudian membandingkan Dinda Syarif dengan Lucinta Luna. Lucinta Luna dianggap tak mau mengakui bahwa dirinya adalah pria. Padahal, sudah banyak fakta dan bukti terkait hal tersebut.

"@dindasyarif nih baru jempol 👍🏻👍🏻👍🏻 jarang yg begini mengakui kodrat. Gak kayak si lucintong itu. Sehat terus kak. ❤❤❤," kata @dasterkusuma.

"Kak @dindasyarif cuma kamu transgender yg punya prestasi, gak kaya @lucintaluna .. 😂😁," tulis @cacaalvaro.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya