Liputan6.com, Los Angeles - Ditinggal sang ayah, Joe Jackson, untuk selama-lamanya, tak membuat Janet Jackson larut dalam duka. Baru-baru ini, adik mendiang Michael Jackson itu meyakinkan fans bahwa ia tetap akan melanjutkan turnya.
Seperti disampaikan Ace Showbiz, Kamis (5/7/2018), Janet Jackson mengklarifikasi hal tersebut setelah beberapa penggemar menanyakan perihal kemungkinan sang penyanyi membatalkan turnya setelah ayahnya meninggal.
Advertisement
Baca Juga
Pelantun lagu "Nasty" itu meredam spekulasi yang beredar melalui video yang diunggah di Instagram pada Rabu (4/7/2018) lalu. Dalam videonya, Janet Jackson sambil mewakili krunya mengajak para penggemar untuk menonton konser-konser dalam rangkaian turnya.
"Hai kawan-kawan, ini minggu yang berat, tapi kami bersemangat, aku bersemangat... Kami tidak sabar untuk bertemu kalian. Sudah terlalu lama; Aku sangat merindukan kalian," katanya.
Terinterupsi
Video klarifikasi tersebut sempat terinterupsi oleh kehadiran putra Janet, Eissa. Kemunculan sang anak mengalihkan perhatian ibu satu anak itu.
"Itu adalah langkah kaki bayiku yang kalian dengar," katanya sambil melihat ke bawah dan mengajak putranya berbicara.
"Aku mencintai kalian, sampai ketemu lagi," ia mengatakan kepada fans ketika hendak menutup rekaman videonya.
Advertisement
Sempat Khawatir
Sebelumnya beberapa penggemar sempat khawatir Janet Jackson membatalkan konser terbarunya yang rencananya akan digelar di Essence Festival di New Orleans, Louisiana pada 8 Juli 2018 mendatang.
Pemakaman Sang Ayah
Janet Jackson menghadiri upacara pemakaman sang ayah yang digelar di Glendale, California, pada 2 Juli 2018 silam. Ia bahkan sempat memberi penghormatan kepada Joe Jackson yang meninggal pada 27 Juni 2018.
Penghormatan terhadap sang ayah disampaikan Janet Jackson melalui media sosial pada Selasa (3/7/2018). Ia mengunggah foto masa lalu yang menyentuh berisi masa kecilnya bersama Joe Jackson. Bersama foto itu, Janet memberi emoji hati ungu.
Advertisement