Tujuan Lion Air JT 610 yang Nahas ke Kampung Halaman, Sandra Dewi Terpukul

Kesedihan dan rasa terpukul akibat kecelakaan Lion Air JT 610 diutarakan oleh Sandra Dewi.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 29 Okt 2018, 20:30 WIB
Diterbitkan 29 Okt 2018, 20:30 WIB
Artis Cantik Sandra Dewi Menikmati Momen Hamil Anak Pertamanya
Artis Sandra Dewi saat diwawancarai awak media di kawasan Kapt Tedean, Jakarta, Rabu (30/08). Dalam kesempatan tersebut Sandra dewi menceritakan tentang kehamilan yang sudah masuk 6 bulan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Sandra Dewi merupakan salah satu dari sekian banyak selebritas yang mengungkapkan duka atas musibah pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkal Pinang yang jatuh di Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi.

Ditambah, Sandra Dewi diketahui lahir dan besar di Pangkal Pinang. Kesedihan dan rasa terpukul akibat kecelakaan Lion Air JT 610 pun diutarakan oleh istri Harvey Moeis ini.

Membuka Instagram Stories, Sandra Dewi mengunggah foto sebuah kalung salib sambil menuliskan perasaannya atas musibah nahas ini.

"Buat penumpang pesawat Lion Air Jakarta-Pangkal Pinang dan keluarga. Saya dan keluarga ikut berduka cita... Semoga semua diterima amal dan ibadahnya," tulis Sandra Dewi bersama foto tersebut sambil menambahkan emotikon "tangis".

Tak Hanya Sandra Dewi

Sandra Dewi (Foto: Liputan6.com/ Herman Zakharia)
Sandra Dewi (Foto: Liputan6.com/ Herman Zakharia)

Tak hanya Sandra Dewi, Tasya Kamilla juga sempat menyampaikan rasa duka sekaligus cerita yang membuatnya tak hanya sedih, tapi juga merinding.

"Inalillahi wa innailaihi rajiun.. Sedih dan merinding bgt bacanya, pswtnya cm beda 10 menit take off nya sm flight suamikuu pagi ini," tulis Tasya Kamila dengan memberi emotikon menangis di Instagram Story, Senin (29/10/2018).

Beberapa selebriti lain seperti Titi Kamal, Rossa, dan Laudya Cynthia Bella juga turut mengungkapkan rasa duka mereka sambil berdoa atas musibah ini.

Dari Soekarno-Hatta

Rita/Liputan6.com
Pesawat Lion Air yang jatuh regitrasi PK-LQP jenis Boieng 737 MAX 8 jatuh di Kawarang. (Humas Lion Air)

Diketahui pesawat Lion Air JT-610 diterbangkan dari Bandara Soekarno pukul 06.33 WIB Hatta menuju Pangkal Pinang. Pesawat itu mengangkut 189 orang penumpang dan awak pesawat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya