Liputan6.com, Jakarta Mungkin banyak warganet yang satu suara soal apa yang mereka sukai dari Kaesang Pangarep. Apa lagi kalau bukan selera humornya.
Ya, anak bungsu Presiden RI Joko Widodo ini memang dikenal dengan candaannya. Segala hal bisa dikomentari Kaesang Pangarep. Mulai dari keluarga sampai artis Korea.
Advertisement
Baca Juga
Di media sosial, Kaesang pun tak rikuh untuk langsung berinteraksi dengan warganet. Dari promosi bisnis kuliner pisang miliknya, bahkan tak jarang ia menjadi bahan bullying di media sosial.
Tentu ini bukan bullying yang sesungguhnya. Warganet memang kerap 'bergotong royong' saat menggoda Kaesang Pangarep dalam berbagai hal.
Apa saja contohnya?
1. Kalah Tenar dari Jan Ethes
Gaya imut Jan Ethes Srinarendra, putra Gibran Rakabuming Raka, membuat bocah kecil ini langsung menjadi idola di hati warganet. Hal ini pula, dimanfaatkan oleh warganet untuk menggoda Kaesang.
Usai upacara Hari Kemerdekaan pada 17 Agustus lalu, misalnya, mereka kompak mem-bully Kaesang yang dinilai kalah tenar dari sang keponakan.
Seorang warganet mengatakan ingin berfoto dengan Jan Ethes, bukan Kaesang, saat anak bungsu Jokowi ini membuka cabang bisnisnya di Batam.
"Kayaknya pada lebih tertarik sama Ethes daripada saya. Saya bisa apa," kata Kaesang kala itu.
Advertisement
2. Bukan Anak Presiden
Candaan lain yang kerap diutarakan warganet, adalah bahwa Kaesang bukan anak Joko Widodo. Mereka berguyon bahwa Kaesang adalah anggota paspampres, bahkan tukang pisang yang jualan di dekat Istana Negara.
Salah satu contohnya terlihat saat seorang warganet bertanya apa Jokowi membayar saat makan kuliner pisang milik Kaesang. Pria 23 tahun ini dengan mantap menjawab bahwa sang ayah membayar dagangannya.
Hal ini lantas dibalas dengan kocak oleh seorang warganet yang mempertanyakan mengapa Kaesang tega meminta Joko Widodo untuk bayar. "Padahal samean dibesarkan pak Jokowi dengan sepenuh hati seperti anak sendiri lo," tutur @septianasetyap.
Kaesang pun langsung menjawab,"LAH ?? KAN SAYA EMANG ANAK BELIAU."
Warganet lain kembali menggodanya bahwa ia adalah anak dari orang yang bernama 'Beliau', bukan Joko Widodo.
3. Persamaan dengan Kang Daniel Wanna One
Nah, baru-baru ini, Kaesang Pangarep iseng-iseng membandingkan dirinya dengan idola Korea Selatan, Kang Daniel Wanna One.
"Bisakah kalian membedakan antara Kang Daniel dan Kang Pisang???" tulis Kaesang Pangarep.
'Umpan' ini tentu langsung dilahap oleh warganet. "Kang Daniel Wannaone, kang Pisang Wannabok," tutur @armanwicaksono.
"Mas kalo pengen mirip kang daniel mendingan operasi zebra dulu deh!" komentar @WidyatmokoArdi.
Melihat kelakuan Kaesang ini, tak sedikit warganet yang terhibur. Menurut mereka, jarang ditemukan anak presiden seperti Kaesang Pangarep. "Kapan lagi ngebully anak presiden coba. Kalo presiden yg laen. Mungkin dah diculik+d tembak. Wkwkwkwk," tutur @ppitmkangg.
Advertisement