Putus dari Dita Soedarjo, Denny Sumargo Ingin Punya Pacar Sederhana

Denny Sumargo telah membuka hati untuk kekasih baru.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 15 Mar 2019, 20:20 WIB
Diterbitkan 15 Mar 2019, 20:20 WIB
[Fimela] Denny Sumargo
Denny Sumargo (Fotografer: Nurwahyunan, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri /Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta - Usai memutuskan tali pertunangan dengan Dita Soedarjo, Denny Sumargo rupanya belum memiliki gandengan baru. Mantan pebasket nasional itu mengaku belum menemukan sosok kekasih baru untuk menggantikan Dita di hatinya.

Namun belakangan ini Denny Sumargo coba untuk membuka hati. Lantaran dirinya dari dunia entertainment, Denny Sumargo ingin memiliki kekasih yang seprofesi dengannya.

"Belum ada pasangan. Saya niat mencari dari pemain film," kata Denny Sumargo di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Kamis (14/3/2019).

Dewasa dan Sederhana

[Fimela] Denny Sumargo
(Instagram/sumargodenny)

Untuk kriteria kekasih, Denny Sumargo mau mencari wanita yang dewasa dan sederhana. Terutama yang mengerti profesinya sebagai selebritas.

"Sekarang saya nyari yang sreg dan cocok di hati, nyaman dan sederhana," ujar Denny Sumargo.

Tak Glamor

Denny Sumargo
Denny Sumargo. (Fotografer: Nurwahyunan, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri /Fimela.com)

Denny berharap dirinya bisa mendapatkan wanita seperti yang ia sebutkan. Ia juga mau wanita yang tidak glamor dan apa adanya. "Yang penting apa adanya, yang enggak banyak pernak-perniknya," ia mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya