Liputan6.com, Los Angeles - Baru-baru ini dikabarkan bintang muda Rachel Zegler terpilih untuk memerankan karakter utama di proyek Snow White versi live action dari Disney. Variety mewartakan bahwa aktris 20 tahun ini mengalahkan banyak kandidat lain untuk memerankan karakter ini.
Tak lama setelah kabar ini terungkap ke publik, aktris yang juga akan tampil di sekuel Shazam ini justru mendapat cibiran dari sejumlah warganet.Â
Advertisement
Dilansir dari Ace Showbiz, Jumat (25/6/2021), banyak suara miring yang menganggapnya tak cocok memerankan si Putri Salju karena warna kulitnya.Â
Advertisement
Baca Juga
Ogah Diputihkan
Diwartakan Glamour U.K, lewat akun Twitter miliknya, gadis berdarah Latin ini menjawab tegas, "Ya, aku Snow White. Enggak, aku enggak akan memutihkan warna kulitku untuk peran itu."
Namun, tak lama kemudian unggahan ini dihapus.
Advertisement
Pujian Sutradara
Dilansir dari Deadline, Marc Webb yang akan mengarahkan film ini sebelumnya mengungkap sejumlah pujian untuk Rachel.Â
"Kemampuan vokal Rachel yang luar biasa hanya sebagian dari banyak bakatnya," tutur sutradara yang sebelumnya mengarahkan (500) Days of Summer dan The Amazing Spider-Man ini.Â
Pintar dan Kuat
"Kekuatan, kecerdasan, dan optimismenya akan menjadi bagian yang menyatu dalam upaya menemukan kembali kegembiraan dalam dongeng klasik Disney ini," sang sutradara menambahkan.Â
Advertisement
Debut di Film Steven Spielberg
Rachel Zegler adalah aktris pendatang baru yang debut dalam West Side Story karya Steven Spielberg yang akan tayang tahun ini. Ia juga akan muncul dalam sekuel Shazam yang dijadwalkan rilis pada 2023.Â
Â