Sheryl Sheinafia Kena Saraf Terjepit, Kondisinya Sempat Mengkhawatirkan

Gangguan kesehatan berupa saraf terjepit di bagian leher dirasakan Sheryl Sheinafia sepekan setelah ia merayakan ulang tahunnya

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 10 Feb 2022, 18:00 WIB
Diterbitkan 10 Feb 2022, 18:00 WIB
[Fimela] Sheryl Sheinafia
Sheryl Sheinafia_di Fashion Show Didie Maulana-terIKAT romansa. (Bambang E Ros/Fimela.com)

Liputan6.com, Jakarta Penyanyi Sheryl Sheinafia belum lama ini menyampaikan kabar kurang baik terkait kondisi kesehatannya. Aktris film Galih dan Ratna ini mengaku baru saja mengalami gangguan herniasi diskus atau cedera hernia tulang belakang yang juga dikenal dengan saraf terjepit.

Gangguan kesehatan tersebut, dirasakan Sheryl Sheinafia sepekan setelah ia merayakan ulang tahunnya pada Desember 2021 lalu. Ia bahkan sempat mengalami sakit luar biasa di bagian leher. Alhasil, saat ini pelantun lagu "Demi Aku" ini harus menjalani terapi agar bisa segera pulih.

Kondisi kesehatan ini disampaikan secara langsung oleh Sheryl kepada publik melalui unggahan di akun Instagram resmi @sherylsheinafia miliknya pada Rabu (9/2/2022) kemarin.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Potret Kondisinya

[Fimela] Sheryl Sheinafia
Sheryl Sheinafia (Instagram/sherylsheinafia)

Dalam unggahannya, Sheryl memamerkan potret-potret kondisinya selama mengalami saraf terjepit. Mulai dari suasana di tempat terapi, hasil roentgen lehernya, hingga lehernya yang tengah disangga.

Dalam keterangan foto tersebut, Sheryl membeberkan kondisi lehernya yang sempat mengalami sakit cukup parah. Kondisi itu terbilang mengkhawatirkan.

 

Sakit Kepala dan Mati Rasa

[Fimela] Sheryl Sheinafia
Sheryl Sheinafia (Instagram/sherylsheinafia)

"Seminggu setelah ulang tahunku, mengalami rasa sakit luar biasa dari leher dan lengan kanan sampai pada saat bermain gitar, menulis dan hanya duduk tanpa sandaran memberiku masalah seperti sakit kepala dan mati rasa," tulis Sheryl yang disampaikannya dalam bahasa Inggris.

"Pada dasarnya, aku memiliki kebiasaan yang sangat buruk untuk maju ke depan. herniasi diskus tidak hanya untuk orang tua, jadi jangan lupa untuk sesekali berdiri ketika kamu duduk atau meregangkan lehermu sesekali," sambung Sheryl.

Pentingnya Peregangan

[Fimela] Sheryl Sheinafia
Sheryl Sheinafia (Instagram/sherylsheinafia)

Sheryl juga menambahkan bahwa peregangan dan pendinginan selama berolahraga sangatlah penting. Sheryl rupanya kerap meremehkan dua aktivitas tersebut sebelum ia berolahraga.

Dilanjutkannya, selama dua bulan mengalami kondisi tersebut, Sheryl mengenakan penopang tulang punggung. Sehingga, Sheryl meminta maklum kepada orang-orang yang ditemuinya bila ia tidak melambaikan tangan, atau berjalan tanpa menoleh bak seorang model. Ia meyakinkan jika sikapnya seperti itu, artinya Sheryl sedang kesakitan.

 

Berharap Segera Pulih

Menutup keterangannya, Sheryl menyampaikan bahwa ia sedang banyak beristirahat di tengah tengah proses terapi. Ia juga mengaku sabar untuk bisa segera pulih sembari berkelakar dirinya butuh lebih banyak penonton di video-videonya dan lagu barunya agar cepat sembuh.

"Secara keseluruhan, aku mengistirahatkan diri, waras dan cukup sabar untuk pulih dan menjalani terapi. Akan terkesan baik untuk menunjukkan dukungan kalian dengan meningkatkan jumlah streaming-ku, dengarkan lagu terbaruku, 'Earn It'," tutupnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya