Liputan6.com, Jakarta Setelah sidang cerai perdana dengan agenda mediasi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Senin (4/7/2022), menemui jalan buntu, Angga Wijaya menyiapkan mental untuk benaran cerai.
Angga Wijaya sadar, selama jadi suami Dewi Perssik, ia identik dengan gaya hidup mewah. Sebuah media bahkan menyebut, rumah Si Goyang Gergaji salah satu hunian artis termahal di Indonesia.
Bisa jadi, setelah cerai, ia akan bergaya hidup sederhana. Tampaknya, Angga Wijaya siap menanggung risiko ini. Kepada para jurnalis, ia menyebut rezeki sudah ada yang mengatur.
Advertisement
Baca Juga
“Rezeki itu sudah ada yang mengatur. Kalau misalnya saya harus hidup sederhana dibanding kemarin-kemarin, enggak ada masalah. Bahagia itu kita yang tentukan,” kata Angga Wijaya.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Ada Pemberian
Melansir dari video wawancara di kanal YouTube Cumicumi, Kamis (6/7/2022), Angga Wijaya mengakui selama berumah tangga, Dewi Perssik memberikan sejumlah hadiah mewah.
“Ya (rumah kosong). Ada beberapa juga pemberian beliau yang saya anggap kenang-kenangan. Tapi kalau misalnya dia minta kembali enggak apa-apa. Adalah pokoknya banyak sepatu, baju, jaket, jam tangan,” akunya.
Advertisement
September 2022
Di sisi lain, sejak genderang cerai ditabuh, Angga Wijaya sudah tak lagi menjadi manajer Dewi Perssik. Masih ada dua pekerjaan yang diurusnya dan itu berakhir pada September 2022.
“Ada beberapa pekerjaan yang masih aku handle. Dua pekerjaan lagi sih, September selesai. Kayaknya sudah digantikan juga sekarang yang kemarin bareng sama kita juga,” Angga Wijaya menambahkan.
Saya Introspeksi
Dalam kesempatan itui, ia menegaskan tak akan buka kartu soal penyebab cerai sebenarnya. Setiap manusia punya sisi baik dan buruk tak terkecuali Dewi Perssik serta Angga Wijaya.
“Saya introspeksi diri atas kejadian ini. Lebih ke instrospeksi diri karena kalau kita mau mengubah orang tuh harus mengubah dulu diri sendiri. Saya tidak bilang saya baik. Saya tidak bilang Mbak Dewi buruk,” tutupnya.
Advertisement