Venna Melinda Dituduh Pakai Darah Editan di Foto Wajah, Hotman Paris: Awas Lo, Gue Pidana Lu Semua

Muncul tudingan darah yang tampak pada foto wajah Venna Melinda adalah editan alias hasil rekayasa. Hotman Paris tak tinggal diam lalu mengklarifikasinya.

oleh Wayan Diananto diperbarui 18 Jan 2023, 07:00 WIB
Diterbitkan 18 Jan 2023, 07:00 WIB
Verrell Bramasta dan Venna Melinda. (Foto: Dok. Instagram @athallanaufal7)
Verrell Bramasta dan Venna Melinda. (Foto: Dok. Instagram @athallanaufal7)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kasus KDRT yang menempatkan Ferry Irawan sebagai tersangka dan kini ditahan Polda Jawa Timur diiringi sejumlah isu miring. Salah satunya mengenai foto muka Venna Melinda babak belur.

Dalam foto yang beredar di jagat maya, tampak hidung dan area sekitar mulut Venna Melinda berdarah. Namun, isu miring menyebut itu darah editan alias hasil rekayasa digital.

Merespons isu ini, pengacara Hotman Paris Hutapea tak tinggal diam. Ia malah balik mempertanyakan bagaimana mungkin darah di hidung dan mulut Venna Melinda hasil editan?

“Bagaimana bisa darah diedit karena pada saat kejadian itu, kan ada saksi hotel semua,” ujar Hotman Paris yang ditemui para jurnalis di Jakarta, Selasa (17/1/2023).

 

Dia Berdarah-darah

Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)
Venna Melinda dan Ferry Irawan. (Foto: Dok. Instagram @vennamelindareal)... Selengkapnya

Kalau pun masih ada pihak yang menyangsikan, Hotman Paris siap menghadirkan saksi-saksi yang memperkuat fakta Venna Melinda sebagai korban KDRT sang suami.

“Pada saat dia berdarah-darah, ada saksinya. Ada petugas hotel datang,” ujar presenter Hotroom, kami lansir dari video interviu di kanal YouTube Intens Investigasi, kemarin.

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Gue Pidana Lo Semua

Venna Melinda dan Athalla Naufal. (Foto: Dok. Instagram @athallanaufal7)
Venna Melinda dan Athalla Naufal. (Foto: Dok. Instagram @athallanaufal7)... Selengkapnya

“Jadi kalau ada yang mengatakan bahwa itu diedit, awas lo! Gue pidana lu semua. Itu fitnah itu!” Hotman Paris menambahkan seraya mengajak publik tak percaya begitu saja pada isu itu.

Tudingan darah editan menambah panjang daftar sakit hati yang ditanggung Venna Melinda. Hotman Paris menyebut sang klien selama ini turut menopang biaya hidup sehari-hari Ferry Irawan.

 

3 Bulan Stres

Venna Melinda. (Foto: Instagram @vennamelindareal)
Venna Melinda. (Foto: Instagram @vennamelindareal)... Selengkapnya

“Mbak Venna cerita ke saya, di mana selama 3 bulan ini sangat stres. Dia punya suami tapi kalau suaminya keluar rumah dia harus kasih uang Grab 150 ribu rupiah. Terus kalau beli pulsa dikasih 250 ribu sebulan, bagaimana coba?” ujarnya.

Hotman Paris menilai wajar jika Venna Melinda sakit hati banget. “Kalau Anda sudah sangat sakit hati dengan kekerasan fisik ya tentu kalau Venna mengatakan tidak mau lagi itu wajar dong. Dia sudah mengatakan tidak mau lagi,” Hotman Paris mengakhiri.

Infografis Journal
Infografis Journal Fakta terkait KDRT di Indonesia (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya