Liputan6.com, Seoul - Jang Hyuk comeback dengan peran unik di drama Korea terbarunya, Family. Kali ini ia memainkan karakter bernama Kwon Do Hoon. Ia adalah seorang agen rahasia National Intelligence Service (NIS) yang terlihat intimidatif dalam pekerjaannya, dan memiliki kedok seorang pialang saham.
Namun ia juga punya kehidupan lain sebagai suami Kang Yu Ra (Jang Nara), yang begitu sayang dengan anak dan keluarganya. Dalam sebuah wawancara, Jang Hyuk menceritakan alasannya memilih Family sebagai proyek terbarunya.
āGenrenya begitu menyenangkan. Aku menemukan kesenangan dalam suka dan duka Kwon Do Hoon, yang enggak punya pilihan selain menjalani kehidupan ganda, dan memiliki tekad kuat untuk melindungi keluarganya,ā kata dia, diwartakan Soompi, Minggu (26/3/2023). Ā
Advertisement
Bintang Voice ini mengatakan kehidupan ganda Kwon Do Hoon adalah salah satu magnet drakor ini.
āSaat Kwon Do Hoon di rumah, aku meyakini saya akan menampilkan banyak kesenangan dan akting berlebihan yang merupakan keunikan genre komedi romantis,ā kata dia.
Ā
Jang Hyuk Fokus Menampilkan Kontras dalam Kehidupan Ganda
Ini berbanding terbalik dengan saat ia menampilkan kepribadian Kwon Do Hoon sebagai agen rahasia. āAku ingin fokus menampilkan kontras yang berasal dari kehidupan ganda ini,ā kata dia.
Jang Hyuk juga mengungkap rasa gembiranya bisa kembali reuni dengan Jang Nara.
Advertisement
Jang Hyuk dan Jang Nara Reuni dalam Drakor Family
Jang Hyuk dan Jang Nara pernah tampil bareng di drakor Success Story of a Bright Girl (2002). Jang Hyuk menjelaskan bahwa ia merasa Jang Nara memahami betul bagaimana cara menyeimbangkan aspek realistis dan komedi dalam berakting.
āSaat aku berakting dengan Jang Nara, aku tidak memikirkan āKira-kira apa yang akan orang ini lakukan di sini.ā Dengan rasa saling percaya yang kami miliki atas akting satu sama lain, kami bereaksi secara natural dan chemistry kami begitu hebat,ā kata dia.
Jadwal Tayang Drakor Family
Di pengujung wawancara, Jang Hyuk berpromosi bahwa Family menghadirkan genre yang diramu secara tak biasa. Ā āDalam Family, genre komedi, aksi, dan kemanusiaan semuanya dikombinasikan,ā kata dia.
Ia menambahkan, āIni adalah proyek yang waktu syutingnya begitu kunikmati sehingga waktu berlalu dengan tak terasa. Pada 17 April, aku akan menyapa Anda semua sebagai Kwon Do Hoon di Family.ā
Advertisement