Liputan6.com, Jakarta Ayu Aulia buka suara setelah dilaporkan tunangannya, Abhinaya, ke Polsek Metro Tanah Abang, Jakarta. Ia dilaporkan atas dugaan penganiayaan dan pengrusakan. Didampingi kuasa hukum, Agustinus Nahak, Ayu Aulia mengungkapkan kronologi dugaan penganiayaan.
Semula, ia ingin bertemu pria berinisial H, di salah satu mal di Senayan, Jakarta, yang dicurigai Abhinaya Rakan Adira sebagai selingkuhannya. Ternyata, Abhinaya sudah lebih dulu datang di lokasi pertemuan Ayu Aulia dan H. Walhasil, cekcok di antara mereka tak terelakkan.
"Tunangannya duluan datang ke tempat itu. Dia sudah curiga ada sesuatu. Akhirnya terjadi cekcok antara H dengan tunangannya Ayu," kata Agustinus Nahak terkait dugaan penganiayaan, di Kemang, Jakarta, Kamis (21/9/2023).
Advertisement
Ayu Aulia tak menampik tudingan Abhinaya yang menyebutnya mencakar serta menjambak. Pesohor dengan 900 ribuan pengikut di Instagram itu terpaksa melakukannya sebagai bentuk membela diri.
Â
Cuma Punya Kuku
"Aku kan perempuan, cuma punya kuku, dan dia mantan atlet, punya tenaga. Terus aku bisa apa? Saya tidak menampik bahwa saya, kan CCTV-nya sudah jelas ya sudah lah, saya legawa," ujar Ayu.
Diakui Ayu, sebenarnya ia bisa saja melakukan visum dan melaporkan balik Abhinaya ke polisi. Namun ia enggan melakukan karena tak ingin memperpanjang masalah.
Â
Â
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Bisa Saja Lapor-laporan
"Bisa saja lapor-laporan, tapi apa enggak bisa diselesaikan secara baik-baik?" Ayu Aulia bertanya. Ia menambahkan, mencoba menghubungi Abhinaya, untuk menyelesaikan masalah ini secara kekeluargaan.
"Saya masih itikad baik untuk minta maaf. Ya sudah kalau enggak jadi nikah, cabutlah laporan. Kasihan H ini. Tapi dia bilang: Anda membela,"Â ia menyambung.
Aku Belum Dipanggil
Saat ini Ayu Aulia memilih megikuti proses hukum yang sedang berjalan. "Prosesnya masih berjalan dan aku belum dipanggil. Ya biarin aja berproses dulu," ucap Ayu Aulia.
Terkait isu panas rencana pernikahannya batal, sang selebgram enggan bicara banyak. Ia pasrah dan memilih mengawal proses hukum yang tengah bergulir.Â
Â
Â
Â
Advertisement