Gitaris Slayer Jeff Hanneman Meninggal dunia

Jeff Hanneman akhirnya meninggal di usianya yang ke 49 tahun.

oleh Liputan6 diperbarui 03 Mei 2013, 12:40 WIB
Diterbitkan 03 Mei 2013, 12:40 WIB
jeff-hanneman-130503b.jpg

Jeff Hanneman meninggal dunia di usia 49 tahun. Diketahui, gitaris sekaligus pendiri dari band SLAYER ini terkena penyakit gagal hati yang sempat membuatnya terbaring di rumah sakit.

Dikabarkan melalui Ace Showbiz pada 2 Mei 2013 lalu, banyak pihak yang merasa kehilangan akan sosok bijak ini. Berbicara melalui akun Twitter, beberapa musisi pun turut menuliskan rasa belasungkawanya.

"Istirahat dalam damai Jeff Hanneman, sebagai salah satu musisi dan penulis lagu terbaik di dunia, kau akan sangat dirindukan." tulis Alex Webster melalui akunnya @AlexCannibal.

"Berita tragis dan mengejutkan dari Jeff Hanneman. Dia akan sangat dirindukan. RIP." lanjut Slash memberikan penghormatannya.

Seperti diketahui, Jeff Haneman sendiri sudah tidak berada di dalam band Slayer sejak 2011 silam. Terkena gigitan laba-laba yang membuatnya mengidap Necrotizing Fasciitis (perusakan daging dari dalam), Hanneman pun memutuskan keluar dan menjalani rangkaian pengobatan.

Saat ini Pat O`brien tercatat sebagai gitaris baru Slayer.(Feb)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya