Santri Pilihan Bunda 2 Rilis Poster dan Trailer, Segera Tayang di Vidio

Vidio bagikan poster dan trailer resmi untuk original series Santri Pilihan Bunda 2 yang segera tayang.

oleh Layli Maghfirah Diperbarui 28 Feb 2025, 18:08 WIB
Diterbitkan 19 Feb 2025, 23:00 WIB
Santri Pilihan Bunda 2
Santri Pilihan Bunda 2 Rilis Poster dan Trailer (Dok. Vidio)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Para penggemar Vidio Original Series hari ini dibuat tersenyum dengan informasi yang ditunggu-tunggu. Vidio membagikan poster dan trailer resmi serial Santri Pilihan Bunda 2. 

Santri Pilihan Bunda tahun lalu jadi salah satu series dengan penonton terbanyak. Tak heran jika penayangan season 2 sangat dinanti penonton. Bagaimana cerita terbaru Santri Pilihan Bunda 2 yang segera tayang di Vidio? Simak informasinya berikut ini.

Vidio membagikan poster dan trailer resmi Santri Pilihan Bunda 2 hari ini. Tampak pasangan favorit penonton yaitu Aliza dan Kinaan tampak mesra. Aliza masih dibintangi Naura Ayu dan Kinaan diperankan Fadi Alaydrus. 

Lalu ada Zero, mantan kekasih Aliza, yang masih diperankan Teuku Rasya. Ada pula sosok baru muncul dalam poster Santri Pilihan Bunda 2. Artis itu Yoriko Angeline yang membuat orang penasaran dengan karakternya. 

 

Promosi 1

Rilis Poster dan Trailer

Santri Pilihan Bunda 2
Santri Pilihan Bunda 2 (Dok. Vidio)... Selengkapnya

Tak hanya poster, trailernya membuat orang penasaran dan menebak masalah apa yang akan muncul di season 2. Tampak ada pertemuan kembali yang mengharukan, namun juga ada derai air mata muncul dari Aliza. 

Para penggemar merespons dengan rasa penasaran yang kuat dan berharap series ini segera tayang. Banyak yang berharap agar cerita pasangan Aliza dan Kinaan berakhir bahagia di season 2. 

Jadwal Tayang Santri Pilihan Bunda 2 di Vidio

Bersamaan dengan perilisan poster dan trailer resmi, Santri Pilihan Bunda 2 juga menginformasikan jadwal tayang. Santri Pilihan Bunda 2 tayang mulai 8 Maret 2025. Cerita mereka berbareng dengan bulan Ramadan.

Makin penasaran dengan jalan cerita Season 2? Jangan lupa download aplikasi Vidio di handphone kamu agar tidak ketinggalan informasi penayangan Santri Pilihan Bunda 2.

infografis perfilman indonesia
Jumlah produksi film Indonesia, berapa banyak? (Liputan6.com/Trie yas)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya