6 Artis Respons 200 Kg Rendang Sapi Willie Salim Hilang di Palembang, Bobon Santoso Hingga Chef Arnold

Aksi Willie Salim masak 200 kg daging rendang di Palembang bikin gempar. Baru ditinggal beberapa menit, 200 Kg rendang sapi itu ludes. Ia pun minta maaf.

oleh Wayan Diananto Diperbarui 23 Mar 2025, 21:00 WIB
Diterbitkan 23 Mar 2025, 21:00 WIB
Willie Salim. (Foto: Dok. Instagram @willie27_)
Aksi Willie Salim masak 200 kg daging rendang di Palembang bikin gempar. Baru ditinggal beberapa menit, 200 Kg rendang sapi itu ludes. Ia pun minta maaf. (Foto: Dok. Instagram @willie27_)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Aksi Willie Salim masak daging sapi 200 Kg jadi rendang di Palembang, Sumatra Selatan, bikin gempar se-Indonesia. Pasalnya, baru ditinggal beberapa menit, 200 Kg rendang sapi yang belum matang itu ludes.

Dalam sebuah video, tampak Willie Salim kaget mendapati wadah yang semula berisi daging rendang ludes tak bersisa di Palembang. Spekulasi meliar. Ada yang menyayangkan warga asal ambil, ada pula yang menduga ini hanya rekayasa.

Situasi memanas saat polisi disebut akan menyelidiki insiden ini lalu Willie Salim mengunggah video permintaan maaf. Sejumlah selebritas pun mengkritisi insiden ini dari Bobon Santoso hingga Helmy Yahya yang asli Palembang.

Di Twitter, Chef Arnold diduga menyinggung insiden amblasnya daging rendang 200 kg di Palembang. Laporan khas Showbiz Liputan6.com merangkum 6 artis yang mengomentari dan atau mengkritik insiden daging rendang Willie Salim raib.

 

Promosi 1

1. Fenita Arie

Fenita Arie. (Foto: Dok. Instagram @fenitarie)
Fenita Arie. (Foto: Dok. Instagram @fenitarie)... Selengkapnya

Sebagai orang Palembang, Fenita Arie dalam video di Instagram Stories, Sabtu (22/3/2025), mengkritisi sejumlah hal terkait hilangnya daging rendang 200 kg Willie Salim. Pertama, apa maksud masak daging sebanyak itu? Mau dibagikan atau hanya buat konten?

“Dan ternyata ini malah masyarakatnya juga diundang ke sana biar kerumumannya dapat. Sudah itu, masak kreatornya. Tiba-tiba kreator ini katanya pamit ke toilet. Cuma ada yang bilang nih, yang ada di situ, ternyata bukan di toilet, tapi nunggu di mobil,” katanya.

Fenita Arie menanyakan penanganan dan sistem keamanan selama acara berlangsung. Ia yakin ini bukan kali pertama Willie Salim bikin acara dengan melibatkan banyak penonton. Sayangnya, yang jadi viral adalah daging rendang 200 kg amblas di Palembang.

“Yang diviralkan adalah, si kreator ini datang, langsung teriak-teriak raib raib raib, dagingku 200 kg hilang,” ujar Fenita Arie lalu mengingatkan soal sopan santun warga lokal, “Enggak. Aku orang Palembang, aku enggak kayak begitu. Enggak bisa dipukul rata dong.”

2. Helmy Yahya

Helmy Yahya. (Foto: Dok. Instagram @helmyyahya)
Helmy Yahya. (Foto: Dok. Instagram @helmyyahya)... Selengkapnya

Jauh sebelum Willie Salim bikin acara melibatkan banyak orang, Raja Kuis Helmy Yahya telah berinovasi lewat program Uang Kaget dan Bedah Rumah yang legendaris. Selama itu pula tak ada insiden barang raib. Helmy Yahya lantas mengkritik tajam Willie Salim.

“Masalahnya, orang banyak menduga ini settingan. Ekspresi mukamu, enggak terlalu kaget juga,” ujarnya lalu menyatakan, “Mungkin Anda tidak sadar atau mungkin sadar, apa yang dilakukan sekarang itu mempermalukan sebagian orang Palembang. Enggak segitunya kali.”

Lewat video yang diunggah di Instagram pekan ini, Helmy Yahya menyesalkan citra yang terbentuk bahwa warga lokal enggak bisa diatur dan main gasak barang orang. Inilah dampak yang harus dipertimbangkan kala bikin acara dengan melibatkan banyak orang atau warga lokal.

“Wah orang Palembang enggak bisa diatur. Rakus, begitu yang belum matang saja diserbu habis. Ada yang bilang bawa ember, dan sebagainya sehingga orang banyak menduga ini settingan. Silakan melakukan kreativitas apapun, tapi pikirkan dampaknya,” imbaunya.

3. Bobon Santoso

Bobon Santoso. (Foto: Dok. Instagram @bobonsantoso)
Bobon Santoso. (Foto: Dok. Instagram @bobonsantoso)... Selengkapnya

Sejak insiden daging rendang 200 kg milik Willie Salim viral, ratusan pesan langsung alias DM masuk ke akun Instagram terverifikasi Bobon Santoso. Karena kebanjiran DM, ia pun bersuara lewat Instagram Stories, pekan ini, seraya menyinggung beberapa kejanggalan.

Sebenarnya kita sudah membedah dan menemukan beberapa kejanggalan di video yang berdampak pada reputasi negatif warga kota Palembang,” cuit Bobon Santoso. “Begitulah kalau orang cuma niatan buat konten, enggak dari hati. Buat masyarakat kota Palembang, sabar ya,” pintanya.

4. Chef Arnold

Arnold Poernomo. (Foto: Dok. Instagram @arnoldpo)
Arnold Poernomo. (Foto: Dok. Instagram @arnoldpo)... Selengkapnya

Tanpa menyebut nama dan peristiwa, Chef Arnold Poernomo mengingatkan bahwa masak besar lalu dibagi-bagi itu enggak gampang dan selama ini yang bisa mengeksekusi dengan baik sekaligus tepat waktu cuma Bobon Santoso.

Butuh team - Time planning - Masaknya apa - Atur pembagian supaya ga rusuh. Ya masa percaya sama 200 kg daging buat masak rendang dalam 3jam. Kasihan malah dikontenin warga setidak aturan begitu,” cetus chef Arnold di Twitter, 22 Maret 2025.

5. Hard Gumay

Hard Gumay. (Foto: Dok. Instagram @hardgumay)
Hard Gumay. (Foto: Dok. Instagram @hardgumay)... Selengkapnya

Hard Gumay tak dapat menutupi kekesalannya kala mendengar insiden daging 200 kg Willie Salim hilang saat bikin acara di Palembang. Ia terang-terangan menyebut nama Willie Salim seraya meluapkan kejengkelan dalam video di akun Instagram terverifikasi, 22 Maret 2025.

“Gara-gara kau, kota Palembang aku tercinta namanya jadi buruk, jadi dihina di-bully se-Indonesia. Ini kita susah payah lo membaguskan nama Palembang, gara-gara kau nama Palembang jadi rusak,” cetus Hard Gumay dalam video tersebut.

 

6. Eddy Siswanto

Eddy Siswanto. (Foto: Dok. Instagram @eddysiswanto.official)
Eddy Siswanto. (Foto: Dok. Instagram @eddysiswanto.official)... Selengkapnya

YouTuber dengan 2 jutaan subscribers Eddy Siswanto berpendapat, siapapun yang ikut mengambil daging rendang patut minta maaf karena turut berkontribusi memantik huru-hara. Ini disampaikannya di kolom komentar unggahan video Willie Salim minta maaf di medsos.

Ayo siapa yang kemarin ikut cedok rendang? Cepat ngakuuu! Masa habis cedok rendang diam-diam bae? Sepertinya sebagian orang yang cedok rendang masih menyimpan rendangnya deh!” Eddy Siswanto mencuap.

Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia
Infografis Kenaikan Jumlah Pengguna Media Sosial di Indonesia. (Liputan6.com/Abdillah)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya