Liputan6.com, Jakarta Donny Alamsyah mendapat tantangan besar dalam film terbaru yang ia lakoni, Godaan Setan yang Terkutuk. Dalam film horor yang disutradarai oleh Fahmy J. Saad ini, ia berperan sebagai seorang ahli rukiah bernama Ustaz Ahmad.
Sang ustaz diceritakan harus menghadapi godaan setan yang mengancam keluarganya sendiri. Rupanya peran ini sangat menantang bagi bintang The Raid tersebut.
Advertisement
"Saya tertarik karena film ini memberikan kesempatan untuk mengeksplorasi peran seorang kepala keluarga yang berjuang melindungi keluarganya dari godaan spiritual. Ini adalah tantangan yang sangat menarik bagi saya sebagai aktor," kata Donny dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com baru-baru ini.
Advertisement
Dalam film persembahan Maxima Pictures dan Sinergi Pictures yang bekerja sama dengan VLP Indonesia dan Ben Film ini, Donny Alamsyah akan beradu akting dengan sejumlah bintang seperti Poppy Sovia, Azela Putri, Aline Fauziah, Claresta Taufan, JefanNathanio, dan Aden Bajaj.
Poppy Sovia yang berperan sebagai istri Ustadz Ahmad juga mengungkap alasannya bergabung dalam proyek film horor ini.
Poppy Sovia: Ini Bukan Film Biasa
Bagi Poppy Sovia, cerita di film ini adalah sebuah realita yang dialami banyak keluarga, terutama para ibu.
“Saya merasa sangat terhubung dengan karakter istri Ustadz Ahmad, karena film ini mengangkat dinamika keluarga yang sangat mungkin terjadi dalam kehidupan nyata," kata dia.
Ia melanjutkan, "Sebagai seorang ibu, saat pertama kali membaca skenarionya, saya merasa ini bukanlah horor biasa. Lebih dari itu, film ini menyampaikan banyak pesan moral yang mendalam.” tambah Poppy
Advertisement
Titik Paling Rentan: Ibu
Trailer Godaan Setan yang Terkutuk juga baru dirilis melalui saluran resmi YouTube Sinergi Pictures. Awalnya, dalam video berdurasi 1 menit 40 detik ini ditampilkan Ustaz Ahmad yang menyampaikan ceramah tentang strategi iblis dalam menyerang keluarga dari titik paling rentan—sang ibu.
Dalam penuturannya, Ustaz Ahmad menekankan bahwa iblis kerap memulai godaannya dengan melemahkan batin dan spiritual seorang ibu, dengan cara menguji rasa lelahnya dan perlahan menghilangkan rasa syukurnya.
Pesan ini juga diperkuat dalam materi promosi film, salah satunya lewat poster resmi yang menampilkan kalimat tajam: "Jika kau ingin merusak sebuah keluarga, rusaklah dulu ibunya."
Film Horor yang Tak Cuma Andalkan Jumpscare
Produser Godaan Setan yang Terkutuk, Phillip Lesmana, mempertegas bahwa pihaknya memang ingin memberikan pengalaman horor yang lebih bermakna.
“Kami ingin menyajikan horor yang tidak hanya mengandalkan jumpscare,tetapi juga horor yang mengganggu pikiran dan perasaan penonton. Ini adalah cerita tentang ujian spiritual, godaan yang nyata, dan perjuangan menjaga harmoni dalam keluarga," tuturnya.
Film Godaan Setan yang Terkutuk akan tayang di bioskop Indonesia mulai 15 Mei 2025.
Advertisement
